Cegah Lonjakan Covid-19, Aparatur Desa Cikarageman Mulai Vaksinasi Booster

Senin 14-02-2022,11:00 WIB
Editor : redaksimetro01

KABUPATEN BEKASI - Aparatur Desa Cikarageman, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, melaksanakan vaksinasi booster di Kantor Desa Cikarageman, kemarin (14/2). Kepala Desa Cikarageman, Markun Hidayat mengatakan perangkat desa dan BPD Cikarageman menjalani vaksinasi booster. "Perangkat desa, khususnya yang berada dikantor dan berhubungan dengan masyarakat dan BPD menjalani vaksinasi booster," kata Markun kepada awak media. Markun bilang, aparatur desa berhubungan langsung dengan masyarakat sehingga penting untuk mencapai herd immunity. "Vaksinasi juga ada untuk masyarakat, sekitar 53 masyarakat yang ikut vaksin booster. Kami harap semu masyarakat dapat ikut vaksin booster," tutur dia. Ia mengatakan bagi masyarakat Cikarageman yang ingin divaksinasi booster bisa menghubungi Puskesmas Setu II ataupun RT/RW setempat. "Imbauan saya, masyarakat ikut program vaksinasi booster ini, sebagai bentuk lanjutan vaksinasi agar terhindar dari wabah virus," pungkas dia. Markun sendiri sudah disuntik vaksin booster, ia mengatakan vaksinasi aman dan harus dilakukan oleh masyarakat untuk mencapai herd immunity. (dim/mhs)

Tags :
Kategori :

Terkait