Korban Kecelakaan Bus Pariwisata di Tanjakan Panjalu 3 Orang Tewas

Minggu 22-05-2022,12:59 WIB
Editor : redaksimetro01

CIAMIS – Kecelakaan maut Tanjakan Panjalu, Sabtu 21 Mei 2022 petang  melibatkan sebuah bus pariwisata yang membawa puluhan penumpang berasal dari Banten, menabrak sebuah rumah yang berada di pinggir jalan tersebut. Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo membenarkan peristiwa tersebut. Menurut Ibrahim, berdasarkan informasi awal, kecelakaan tersebut mengakibatkan tiga orang tewas. Ibrahim menyebutkan, total korban akibat kecelakaan tersebut mencapai 27 orang dan seluruh korban kini sudah mendapatkan penanganan medis. “Info sementara korban 27, korban meninggal 3 orang, dirujuk ke RS 3 orang, dan 21 sementara di rawat di 2 puskemas,â€ ungkap Ibrahim. Sebelumnya, berdasarkan informasi yang dihimpun dari live Youtube Channel Tata Misteri, di duga kecelakaan maut tersebut akibat rem mobil bus yang blong. Sehingga supir bus membanting stir ke arah kanan jalan dan menabrak rumah hingga separuh badan bus masuk ke dalam rumah. Bus tersebut sebenarnya mengantar rombongan berziarah ke Panjalu, dan perjalanan menuju lokasi ziarah Pamijahan Tasikmalaya. Namun sejak melintas turunan dan tanjakan Panjalu, bus yang mengantar banyak penumpang diduga mengalami rem blong, akibatnya bus tidak terkendali, sehingga tidak terkendali. Akhirnya, bus menabrak sejumlah pengendara sepeda motor dan menghantam rumah warga. Masih informasi dari live Youtube Channel Tata Misteri bus pariwisata ini membawa rombongan peziarah, yang akan pulang dari Situ Lengkong, Panjalu, Ciamis menuju Banten. (jun)

Tags :
Kategori :

Terkait