Keren! Pemdes Linggarsari Punya Program Sedekah Sampah

Rabu 16-03-2022,10:30 WIB
Editor : redaksimetro01

KARAWANG - Ibu-Ibu PKK Pemdes Linggarsari membuat gerakan program sedekah sampah sebagai upaya merawat lingkungan agar tetap bersih. PKK Linggarsari menyiapkan sebuah tong sampah, yang disimpan pada sejumlah titik dan tersebar di wilayah Desa Linggarsari. Sampah yang bernilai ekonomi kemudian diolah lagi dan hasilnya diperuntukan untuk kegiatan sosial di desa. Kepada KBE, Sekretaris Desa Linggarsari Eldy Irawan mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh ibu-ibu PKK Linggarsari, selain bisa mengedukasi masyarakat agarpeduli lingkungan, juga memberikan nilai lebih hasilnya disalurkan lagi kepada warga yang membutuhkan. "Program kerja ibu ibu PKK desa Linggarsari. Namanya sekdekah sampah, saya sangat mengapresiasi sekali," kata Eldy kemarin, (16/3). Guna mendukung program ibu-ibu PKK, Pemdes Linggarsari bakal menyokong ketersedian tong sampah untuk program sampah sedekah pada setiap sudut kampong. “Sekarang sudah terpasang sekitar 30an tong sampah. Ke depan juga bukan hanya sedekah sampah, akan tetapi akan ada prorgram daur ulang sampah agar menjadi barang yang ekonomis,â€ tukasnya. (cr1/mhs)

Tags :
Kategori :

Terkait