KARAWANG - Sebanyak 45 atlet dayung Kabupaten Karawang baik putra dan putri tengah menjalani pemusatan latihan kabupaten (Pelatkab) di Situ Cipule, Karawang. Pemusatan latihan sebagai persiapan menjelang bergulirnya Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat (Jabar) pada November 2022. Ketua Harian Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Kabupaten Karawang, Irwan Setiawan mengatakan, dalam Pelatkab tahun ini, seluruh atlet berlatih hampir full setiap hari yaitu dari Senin hingga Sabtu. "Mereka hanya menjalani libur satu hari pada Minggu saja. Semuanya berlatih di bawah arahan lima pelatih yaitu Azizil Hakim, Rhama Nurwansyah, Darwis, Raismahu dan Hasfin," ujar Irwan, kepada KBE, Rabu (17/8). Baca Juga :Â Petenis Karawang Bersinar di Kejuaraan Internasional, Raih Emas ITF Asia 12 & Under Team Competition 2022 Irwan menjelaskan, 45 atlet yang sedang menjalani pemusatan latihan dipersiapkan untuk turun di semua nomor yakni rowing, canoeing, perahu naga (TBR) dan slalom. "Dari nomor-nomor tersebut kami menargetkan minimal meraih empat emas. Tentunya target lebih banyak dari Raihan Porprov sebelumnya (2018), saat itu kami mendapatkan tiga emas," ucapnya. Irwan menegaskan, tim dayung Karawang optimisis bisa mewujudkan target, kendati Porprov 2022 jauh lebih menantang karena cabor dayung tak lagi digelar di Situ Cipule, Karawang, tapi akan dipertandingkan di Situ Cileunca, Kabupaten Bandung. "Insya Allah optimis. Meski pesaing kami juga hampir merata di semua nomor, seperti Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Bandung Barat, Kota Bekasi dan Kabupaten Bekas. Alhamdulillah, anak-anak juga tetap semangat berlatih meski saat ini masih minim fasilitas. Semoga minimnya fasilitas bisa segera teratasi tentunya dengan dukungan dari pemerintah," katanya. (ayi)
45 Atlet Dayung Jalani Pelatkab di Cipule, Incar 4 Emas Porprov Jabar 2022
Kamis 18-08-2022,12:38 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :