PURWAKARTA – Hujan deras kurang lebih selama dua jam melanda di Kabupaten Purwakarta, sejumlah jalan hingga perumahan terendam banjir. Ketinggian banjir bervariasi di setiap lokasi. Mulai dari 10 hingga 50 centimeter, pada Kamis (6/1/2022). Seperti di Jalan Siliwangi, atau di sekitar Wisata Taman Air Mancur Sri Baduga. Di lokasi ini genangan banjir setinggi 30 centimeter. Banjir yang terjadi akibat dari guyuran hujan deras selama kurang lebih 2 jam. Terlebih, saluran drainase yang buruk. Meski terjadi genangan banjir yang cukup tinggi, banyak kendaraan yang tetap memaksa menerobos banjir. Akibatnya, sejumlah kendaraan alami mogok dan harus didorong. Tak sedikit juga pengendara yang memilih memutar arah karena jalanan terendam banjir. Menurut salah seorang warga Purwakarta, Heri mengatakan, jika memang sering terjadi banjir di sekitar lokasi tersebut. “Iya di sini sering banjir kalo hujan gede,†ujar Rina. Lanjut Rina, ia pun merasa terganggu jika hujan dan jalan di sekitar lokasi kembali tergenang banjir. Rina berharap agar pemerintah segera memperbaiki saluran drainase yang buruk hingga menyebabkan banjir. Selain di sekitar Taman Air Mancur Sri Baduga, banjir juga terjadi di sejumlah lokasi lain di Purwakarta. Seperti dalam video yang diunggah di Instagram @purwakartazamannow, menunjukan beberapa jalan dan perahan yang terendam banjir. (san/rie)
Saluran Drainase Buruk, Sejumlah Jalan dan Perumahan Terendam Banjir
Jumat 07-01-2022,02:30 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :