AKIBAT cemburu buta, AW nekat melepaskan anak panah ke tubuh pemuda berinisial AP. Sontak AP tumbang dan bercucuran darah. Keluarga yang melihat korban tersungkur langsung membawanya ke Puskesmas Sape. Mereka kemudian melaporkan aksi kejahatan AW ke kepolisian. Tim Opsnal Unit Reskrim Polsek Sape, Bima, NTB bergerak mengamankan pelaku di rumahnya. Pelaku diamankan dengan barang bukti panah dan busurnya. Kapolsek Sape Kompol Muslih menjelaskan dugaan sementara AW nekat memanah AP lantaran dibakar api cemburu. “Dugaan sementara karena cemburu, tetapi motif sebenarnya masih didalami penyidik,†ungkapnya, Senin (14/2). Penganiayaan bermula ketika pelaku curiga dengan korban. Keduanya yang sama-sama berasal dari Desa Tanah Putih kabarnya mengincar perempuan yang sama. Tidak terima incarannya didekati korban, pelaku mendatangi korban pada Minggu (13/2) malam. Setelah ketemu, tanpa banyak kata, AW memanah AP dan mengenai hidungnya. (bbs/jpnn/fjr/kbe)
Dibakar Api Cemburu, AW Lepaskan Anak Panah ke Hidung AP, Korban Tumbang dan Bercucuran Darah
Senin 14-02-2022,01:00 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :