Presiden PKS Doakan Anies - Aher Berjodoh

Minggu 30-10-2022,13:00 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

JAKRATA - Ahmad Syaikhu Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendoakan Anies Baswedan dan Ahmad Heryawan bisa berjodoh pada Pilpres 2024 mendatang.

Harapan itu disampaikan Presiden PKS Ahmad Syaikhu saat menerima kedatangan Anies Rasyid Baswedan di Kantor DPTP PKS, di Pasar Minggu Jakarta Selatan pada Ahad (30/11). 

Anies hadir ke kantor DPP PKS dalam rangka menjadi narasumber dalam acara Pelatihan Relawan Advokasi PPKS. 

BACA JUGA:Keluhan Praktek Pungli Pelayanan Perizinan Mengemuka dalam Reses di Pondok Melati

"Alhamdulillah kami kedatangan tamu spesial, tokoh nasional yang memiliki rekam jejak gemilang memimpin DKI Jakarta dan membuat gerakan Indonesia Mengajar," ujar Syaikhu.

Kehadiran Anies Baswedan disambut meriah oleh para Anggota PKS yang hadir secara langsung maupun virtual dari seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Bingung Soal Biaya Nikah, Gubernur Jabar Sedang Cari 100 Pasangan untuk Dinikahkan!

Ahmad Syaikhu menyampaikan doa buat mantan gubernur DKI Jakarta dan Jabar itu saat memberikan sambutan dalam acara Pelatihan Relawan Advokasi Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) di DPP PKS, Jakarta Selatan. 

"Berbekal rekam jejak yang sudah teruji serta mendapat penerimaan yang baik dari masyarakat luas, semoga Pak Anies dan Kang Aher dapat berjodoh melanjutkan karir kepemimpinan hingga tingkat nasional," ungkap Syaikhu.

BACA JUGA:150 Orang Hadiri Reses III Dariyanto, Pengobatan dan Pembagian Kacamata Baca

Dia pun berharap acara yang dilaksanakan itu menjadi starting point untuk mempersatukan kader-kader pemimpin bangsa ada pak Anies dan kang Aher mudah-mudahan bisa berjodoh untuk memimpin negeri,” katanya. 

Pada kesempatan itu, Syaikhu juga menyampaikan satu buah pantun kepada Anies Baswedan. 

“Berbuka lah dengan yang manis, segerakan badan sampai di leher. Terima kasih kepada pak Anies, bisa bersanding dengan kang Aher,” ucapnya. 

Sayangnya, saat Syaikhu menyampaikan doa dan pantun tersebut, Anies Baswedan belum tiba di acara. 

Kategori :