KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto terus melakukan terobosan dalam kepemimpinannya. Salah satunya dengan membentuk tim Percepatan Pelayanan Publik (TP3) .
TP3 Kota Bekasi akan berfungsi dan memiliki tugas sebagai tim perencanaan, penyusunan, dan perancang ide-ide inovatif untuk program-program pelayanan publik.
Tim TP3 Kota Bekasi akan menjadi pendamping Perangkat Daerah untuk dapat mengoptimalisasi dan memaksimalkan pelayanan untuk masyarakat.
BACA JUGA:Kejari Kota Bekasi Rilis Capaian Selama 2022, Apa Saja!
"Tim TP3 dibentuk untuk dapat mengoptimalisasi dan memaksimalkan pelayanan untuk masyarakat, "ungkap Tri Adhianto saat melantik sekaligus pengukuhan tim di Aula Nonon Sonthanie, pada Rabu, 04 Januari 2022.
Dikatakan Kota Bekasi telah mendapatkan penghargaan Innovative Government Award. Kedepannya TP3 ini dibentuk agar bisa mendampingi para Kepala Perangkat Daerah untuk terus membuat suatu terbosan yang inovatif dan kreatif.
BACA JUGA:Jual Pertalite Campur Air, SPBU di Dengklok Karawang Ganti Rugi Mesin Motor yang Rusak
"Tentunya untuk pengembangan program-program pelayanan publik dari segala sektor, baik sektor pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, dsb, sehingga pelayanan yang diberikan dari kami lebih maksimal dirasakan mereka dan merata," ujar Tri.
Diketahui bahwa Tim TP3 terdiri dari para praktisi dan tenaga ahli yang unggul di bidangnya.
BACA JUGA:Kejari Tetapkan Dua Tersangka 'Maling Uang Rakyat' Terkait Kandang Kambing Sultan di Kota Bekasi
TP3 Kota Bekasi diharapkan mampu untuk membaca dan merumuskan apa saja yang jadi kebutuhan masyarakat.
"Ide-ide program TP3 pun juga harus sejalan dengan apa yang dibutuhkan masyarakat, kan ada tenaga ahlinya untuk bidang-bidan terkait, jadi agar benar-benar bisa dimanfatkan masyarakat, tidak seakan-akan jadi sebuah program yang mentah, makanya harus dikonsepkan matang-matang," tutup Tri.***