KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID --Karang Taruna (Katar) Kabupaten Bekasi masih mengusulkan dana hibah bisa naik kembali untuk tahun depan.
Diketahui saat ini dana hibah untuk Katar Bekasi sudah mencapai Rp2 Miliar.
"Saya dengar hibah Karang Taruna kan sebesar Rp2 milyar,"kata Ketua DPRD Kabupaten Bekasi BN Holik Qodratullah usai menghadiri pelantikan Karang Taruna Kecamatan Selatan beberapa waktu lalu.
BACA JUGA:Ganjar Pranowo Raih Tanda Kehormatan Tertinggi Satyalancana Wira Karya Tahun 2023
Harapan kenaikan dana hibah itu disampaikan pengurus Karang Taruna Kabupaten Bekasi, secara langsung kepada BN Holik. Terkait permintaan itu akan ditelaah lebih dulu.
Dikatakan bahwa DPRD Kabupaten Bekasi akan melihat dahulu pertanggungjawaban Karang Taruna Kabupaten Bekasi dalam menggunakan dana hibah sebesar dua miliar.
BACA JUGA:Disperindag Jabar Lobi Pusat, Siapkan Operasi Pasar Terkait Harga Ayam Potong
"Bagaimana pertanggungjawaban itu bisa berjalan dengan baik. Mana kala sudah sesuai koridor, saya coba meningkatkan itu dalam rangka apa?. Supaya pengurus Karang Taruna ini kedepan lebih baik lagi,"paparnya.
Dana hibah Karang Taruna Kabupaten Bekasi meningkat dratis di tahun 2023 ini. Tak tanggung-tanggung, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi menaikan dana hibah hingga 100 persen lebih.
BACA JUGA:Ridwan Kamil Percepat Penerbitan Obligasi Daerah, Jawa Barat Dijadikan Pilot Project
Di tahun 2022, dana hibah Karang Taruna Kabupaten sebesar 750 juta sedangkan di tahun 2023 ini Pemkab Bekasi mengalokasikan dana hibah dari APBD hingga dua milyar.
"Alhamdulillah ada kenaikan, 100 persen kenaikannya. Kita pernah mengalami hibah 170 juta, 300 juta, 400 juta, 1 milyar pernah. Kemudian terakhir di tahun 2023 ini 2 milyar," kata Ketua Karang Taruna Kabupaten Bekasi Demisioner, Ahmad Taufik.
BACA JUGA:Lagi Digodok, Ini Bocoran Masa Jabatan untuk RWP di Kota Bekasi
Ahmad menilai kenaikan dana hibah Karang Taruna di Kabupaten Bekasi termasuk terlambat di banding kota dan kabupaten lainnya.***