Sri Rahayu Agustina Ajak Emak-emak Move On dari Jeratan Utang Bank Emok

Sabtu 05-08-2023,14:50 WIB
Reporter : Gemah
Editor : Rajomengiyan

KARAWANG- Anggota DPRD Jawa Barat, Sri Rahayu Agustina dukung ibu-ibu di Dusun Lampean Desa Kedawung, Kecamatan Lemahabang, untuk terus memanfaatkan usaha mikro kecil menengah (UMKM) upaya terbebas dari jeratan bank keliling atau bank emok, pada gelaran Resesnya Jum'at (4/8). 

Sri mengatakan, untuk terlepas dari jeratan bank emok ibu rumah tangga perlu beralih menjalankan usaha mikro kecil menengah (UMKM) untuk menyicil hutang yang ditanggung.

"Yang tidak berpenghasilan kan berarti konsumtif (dalam menggunakan kredit bank emok, red). Belum lagi dia (warga, red) harus membayar setiap hari. Ini menjadi perhatian kita semua. Memberikan pemahaman bahwa wanita itu harus mandiri, maju dan menghasilkan uang sendiri." kata perempuan yang akrab disapa Mak Sri. 

BACA JUGA:Dewan PKB Neneng Siti Fatimah Pindah ke NasDem, Siap-siap Di-PAW

Politisi partai pohon beringin itu menuturkan, dengan kemajuan teknologi seperti gawai mampu dimanfaatkan untuk mengembangkan usaha. Seperti melalui E-commerce yang dapat diakses untuk menjual produk olahannya. 

Ia pun bakal menyampaikan resapan reses itu bakal dibawa ke Musrenbang Daerah, khususnya di Karawang untuk mencari solusi bersama. 

"Kami bakal sampaikan ada beberapa masyarakat yang terjerat. Nah ini harus seperti apa," katanya. 

BACA JUGA:Trotoar Jalan Juanda Depan Stasiun Bekasi Sudah Rapih, Kabel Menjuntai Disangga Bilah Bambu Jadi Perhatian

Selain itu, Mak Sri slalu mengumandangkan bahwasanya Pemerintah Provinsi Jawa Barat memiliki program kredit usaha rakyat (KUR) bagi warga untuk mengembangkan usahanya. 

"Pemprov Jabar sudah punya program KUR. bagaimana mereka warga mendapatkan KUR ini harus tetap dipantau tidak bisa dilepaskan begitu saja," ucapnya. (gma)

Kategori :