KARAWANG BEKASI DISWAY - Di serial Tokusatsu seperti Kamen Rider seringkali didominasi oleh hewan seperti naga atau serangga.
Meskipun begitu, ada beberapa motif lain yang menarik.
Contohnya adalah motif ninja yang khas dan unggul dalam hal kecepatan.
Dalam cerita, setidaknya ada lebih dari sepuluh form atau Kamen Rider yang mempunyai tema ninja. Siapa sajakah mereka? Cek ulasan selengkapnya berikut ini!
1. Kamen Rider ZX
Ryo Murasame alias Kamen Rider ZX merupakan salah satu Kamen Rider dari Era Showa yang punya desain unik sekaligus kekuatan menarik. Dia memulai debutnya dalam cerita Birth of the 10th Kamen Riders All Together!!.
BACA JUGA : Hindari Kerusuhan! Pertandingan Dewa United vs Persib Bandung Bakal Digelar Tanpa Penonton
Mirip seperti cerita khas Showa, Ryo sempat ditangkap oleh musuh dan diubah menjadi cyborg. Dia pun punya kekuatan unuk berubah menjadi ZX. Dalam bertarung, dia menggunakan berbagai senjata khas ninja, seperti shuriken dan bom peledak.
2. Kamen Rider Gaim (Ichigo Arms)
Kamen Rider Gaim mempunyai banyak form yang terinspirasi dari buah-buahan. Salah satu contohnya adalah Ichigo Arms yang terinspirasi dari stroberi.
Form tersebut memberikan Gaim sebuah armor dan senjata khas ninja bernama Ichigo Kunai.
Seperti seorang ninja pada umumnya, Ichigo Arms membuat Kamen Rider Gaim sangat unggul dalam hal kecepatan dan lompatan. Dia juga punya serangan finisher yang kuat dan keren bernama Kunai Burst.