LBH Cakra: Jaga Marwah Polisi, Usut Tuntas Biang Kericuhan Demo Mapolda Jabar

Jumat 28-01-2022,03:48 WIB
Editor : redaksimetro01

KARWANG- Direktur Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Cakra Indoensia Hilman Tamimi mendukung pihak kepolisian mengusut tuntas biang kericuhan aksi ormas pada Kamis (27/02/2022) di depan Mapolda Jabar. Karena jika dibiarkan, kata Hilman, hal itu memberikan preseden buruk bagi demokrasi ke depan. "Karena sudah tidak lagi menjunjung tinggi marwah penegak hukum di bangsa ini. Untuk itu, pihak kepolisian harus menangkap dan hukum berat pelakunya serta adil aktor intelektual. Karena telah menginjak-injak marwah polri sesuai dengan peraturan perundangan-undangan yang berlaku," ungkapnya. Hilman juga mengungkapkan, pihaknya juga mengapresiasi tindakan tegas yang dilakukan personil Polri saat mengamankan aksi ormas hingga tidak meluas. "Kami memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polri atas kerja kerasnya, dalam meredam kerusuhan dan memberikan tindakan tegas sehingga  masyarakat tidak terlalu resah," ujarnya Hilman mendukung Polri mengungkap seluruh pelaku dan aktor intelektual terkait aksi ricuh yang berpotensi memicu keresahan publik. "Kami mendukung Polri melakukan langkah hukum yang tegas terhadap para pelaku dan datangnya, " tandasnya. (shn)

Tags :
Kategori :

Terkait