KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID- Di zaman yang serba digital ini pastinya kita lebih mudah dalam melakukan suatu hal, salah satunya adalah dengan berbelanja. Benar sekali, saat ini untuk membeli suatu barang, kamu tidak perlu repot-repot lagi untuk keluar rumah karena kamu bisa melakukannya melalui aplikasi belanja online atau biasa kita kenal e-commerce. Apakah kamu pernah berbelanja online?
Dari sekian banyak aplikasi belanja online, salah satu yang namanya sudah cukup banyak dikenal masyarakat adalah Shopee. Lalu, di dalam Shopee ada yang namanya fitur Shopee Paylater.
Jika menggunakan Shopee Paylater, penting untuk membayar tagihan tepat waktu, karena jika tidak, akan dikenakan denda tambahan. Oleh karena itu, penting untuk memilih periode pembayaran yang tepat agar tidak terlambat membayar tagihan.
Risiko Penggunaan Shopee Paylater
Mengaktifkan Shopee Paylater adalah perkara yang mudah. Namun, sebelum kamu memutuskan untuk mengatifkan fotur ini ada baiknya kamu lebih dulu mengetahui risiko yang akan terjadi jika kamu salah Langkah dalam menggunakan Shopee Paylater. Adapun diantaranya adalah :
a. Mempunyai bungaShopee Paylater mengenakan bunga pinjaman yang perlu diperhatikan. Bunga ini akan meningkat seiring dengan lamanya masa cicilan Shopee Paylater. Oleh karena itu, lebih baik memilih metode pembayaran COD atau menggunakan Shopee Pay biasa untuk menghindari kewajiban membayar bunga di masa mendatang.
b. Apabila telat bayar nama Pengguna menjadi jelekRisiko kedua yang perlu diperhatikan saat menggunakan Shopee Paylater adalah jika kamu telat membayar, reputasi nama pengguna dapat menjadi buruk. Untuk itu, penting untuk selalu membayar tepat waktu agar tidak mempengaruhi reputasi keuangan kamu di perbankan.
c. Menyebabkan ketagihanRisiko terakhir dari penggunaan Shopee Paylater adalah potensi membuat pengguna menjadi kecanduan. Hal ini berpotensi merugikan baik untuk diri sendiri maupun orang lain dalam membayar utang di Shopee Paylater. Oleh karena itu, penggunaan Shopee Paylater sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan yang sesungguhnya.
Keuntungan Menggunakan Shopee Paylater
Setelah membahas tentang risiko yang terkait dengan penggunaan Shopee Paylater, penting untuk menyoroti kelebihan yang ditawarkan oleh fitur tersebut. Berikut adalah beberapa keunggulan dari menggunakan Shopee Paylater:
a. Pilihan Cicilan Hingga 12x
Salah satu kelebihan utama Shopee Paylater adalah kemampuannya untuk memberikan opsi cicilan hingga 12 kali. Dengan kemudahan ini, pengguna Shopee Paylater dapat dengan lebih fleksibel mencicil pembayaran mereka sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan finansial mereka.
b. Biaya Penanganan yang Rendah
Selain bunga yang dibebankan, setiap transaksi pembelian kredit di Shopee juga dikenakan biaya penanganan. Namun, biaya penanganan ini sangatlah rendah, hanya sebesar 1 persen dari total transaksi. Sebagai contoh, untuk transaksi sebesar Rp. 50.000, biaya penanganannya hanya Rp. 500.
c. Pilihan Tanggal Jatuh Tempo
Shopee Paylater memberikan fleksibilitas kepada pengguna untuk memilih tanggal jatuh tempo pembayaran mereka. Berbeda dengan sistem konvensional di bank yang menetapkan tanggal jatuh tempo secara otomatis, Shopee Paylater memperbolehkan pengguna untuk memilih antara tanggal 5 atau tanggal 11 setiap bulannya setelah melakukan aktivasi awal.
Dengan kelebihan-kelebihan ini, Shopee Paylater memberikan pengalaman pembayaran yang lebih fleksibel dan terjangkau bagi pengguna yang memanfaatkannya.