KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Sekarang Tablet semakin menjadi pilihan yang populer untuk berbagai kebutuhan, mulai dari gaming hingga tugas sekolah bahkan pekerjaan.
Dengan harga di bawah 5 juta rupiah, ada beberapa pilihan tablet yang menawarkan performa optimal untuk kedua keperluan tersebut. Berikut adalah rekomendasi tablet terbaik di kelas ini.
Xiaomi Pad 6
Xiaomi Pad 6 adalah tablet yang menawarkan spesifikasi mumpuni untuk keperluan bermain game dan multitasking. Ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 870, perangkat ini memiliki performa yang kuat dan responsif.
Dengan layar 11 inci beresolusi 2560 x 1600 piksel dan refresh rate 120Hz, visual yang ditampilkan sangat tajam dan halus, menjadikannya ideal untuk gaming.
BACA JUGA:Nonton BoBoiBoy Galaxy Windara Episode 1 Sub Indo
Selain itu, kapasitas RAM 6GB atau 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB memungkinkan aplikasi berjalan lancar, serta memberikan ruang yang cukup untuk berbagai aplikasi dan file.
Baterai 8840mAh memastikan daya tahan yang panjang, bahkan saat digunakan intensif. Harga terkini Xiaomi Pad 6 mulai dari Rp 4.500.000 saja, tergantung pada varian spesifikasi yang dipilih, menjadikannya pilihan yang kompetitif di segmen tablet premium.
Samsung Galaxy Tab A8 2022
Samsung Galaxy Tab A8 menawarkan layar 10.5 inci dengan resolusi 1920 x 1200 piksel, didukung oleh prosesor Unisoc T618 dan RAM 4GB. Tablet ini menyediakan penyimpanan internal sebesar 64GB yang dapat diperluas hingga 1TB dengan kartu microSD.
BACA JUGA:Nonton Kaijuu 8-gou Episode 8 sub Indo
Baterai berkapasitas 7040 mAh memastikan daya tahan yang cukup lama untuk penggunaan sehari-hari.
Dengan harga sekitar Rp 4.000.000, Galaxy Tab A8 menjadi pilihan solid untuk tablet multitasking dan gaming ringan, meskipun waktu pengisian baterainya agak lama karena tidak mendukung pengisian cepat.
Lenovo Tab M10 Plus (Gen 3)