KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Rakeyan Santang Karawang komitmen memberikan pendidikan yang terbaik bagi masyarakat Indonesia, khususnya di Kabupaten Karawang.
Tahun ini, kampus yang beralamat di Jalan Lingkar Tanjung Pura RT 02 RW 10, Kampung Karees, Kelurahan Palumbonsari, Kecamatan Karawang Timur ini resmi menyediakan program studi (Prodi) baru yakni S1 Pendidikan Agama Islam (PAI).
Ketua STIT Rakeyan Santang Karawang, Hendar, didampingi Wakil Ketua I Bidang Akademik, Candra Mochamad Surya, mengatakan, pembukaan Prodi PAI telah memiliki izin berdasarkan Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 774 Tahun 2024 Tentang Izin Penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Agama Islam untuk Program Sarjana pada Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Rakeyan Santang Karawang.
"Alhamdulillah mulai tahun akademik 2024/2025, Prodi PAI bisa menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat yang ingin berkuliah di STIT Rakeyan Santang Karawang," ujar Hendar, kepada KBE, Senin (19/8/2024).
BACA JUGA:Rapat Paripurna, DPRD Jabar Bahas Ranperda Perubahan APBD 2024
BACA JUGA:Komisi I Umumkan Timsel Komisioner KPID Jabar Periode 2024-2027
Dengan bergabungnya prodi baru tersebut, Hendar menyampaikan, STIT Rakeyan Santang saat ini memiliki tiga pilihan Prodi S1 yang dapat dipilih.
"Selain PAI, kami juga memiliki Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) dan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI)," ucapnya.
Lebih lanjut Hendar memastikan, STIT Rakeyan Santang juga sedang melakukan proses perizinan pembukaan tiga Prodi S1 lainnya yaitu Manajemen Pendidikan Islam (MPI), Manajemen Bisnis Syariah (MBS) dan Hukum Keluarga Islam (HKI). Kemudian, untuk program Magister (S2) yakni PGMI/SD.
"STIT Rakeyan Santang juga sedang melakukan proses peralihan bentuk dari STIT menjadi Institut," kata Hendar.
BACA JUGA:Kali Cilemahabang Berwana Hitam Pekat dan Berbau, Pemkab Bekasi Bakal Terapkan Penggunaan Eco Enzyme
BACA JUGA:SMPN 1 Klari Karawang Sabet 167 Prestasi Tingkat Korwil hingga Nasional
Dihubungi terpisah, Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), Devi Sulaeman menambahkan, saat ini STIT Rakeyan Santang sedang membuka PMB dengan menyediakan kuota 240 mahasiswa. "Kuota tersebut untuk mengisi tiga Prodi yaitu PAI, PIAUD dan PGMI," ujar Devi.
PMB, jelas Devi, dibuka dalam tiga gelombang, yaitu Maret-April untuk gelombang pertama, Mei-Juni gelombang kedua, dan Juli-Agustus gelombang ketiga.