Dua Wakil Badminton Indonesia Melesat ke Babak Final Hong Kong Open 2024: Sabar/Reza dan Putri Kusuma

Sabtu 14-09-2024,23:43 WIB
Reporter : Zaidiyah
Editor : Zaidiyah

Bulu tangkis Indonesia berhasil mengirimkan dua kategori ke babak final turnamen Hong Kong Open 2024. Terdapat pasangan ganda putra (Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani) dan wakil dari tunggal putri (Putri Kusuma Wardani).

Pada sesi semifinal, pasangan ganda putra Indonesia (Sabar/Reza) melawan teman senegaranya (Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana). Pertandingan ini dimenangkan oleh pasangan (Sabar/Reza) melalui dua game langsung dengan skor 2 1- 13, 2 1- 17. 

BACA JUGA:Bupati Karawang Beraksi Bareng Drum Band IPDN, Suasana HUT ke-391 Makin Meriah!

Dua pertandingan baik di perempatfinal dan semifinal kami bisa revans dengan lawan yang mengalahkan kami sebelumnya, strategi yang kami persiapkan berjalan dengan baik, semoga berlanjut sampai besok di final," ungkap Sabar Karyaman Gutama dikutip dari Instagram @badminton.ina pada  14/9/2024. 

Di sisi lain, Leo Rolly Carnando, turut memberikan pernyataan mengenai jalannya pertandingan melawan rekan satu negara. "Memang tadi harus diakui Reza/Sabar bermain lebih baik, permainan depannya lebih nekat sehingga mereka lebih banyak mendapat serangan. Di sini memang siapa yang banyak mendapat kesempatan menyerang dialah yang bisa menang," ucapnya, dikutip dari  Instagram @badminton.ina pada  14/9/2024. 

BACA JUGA:Pipik: Tumpeng Karawang Pecahkan Rekor Dunia, Dibagikan Gratis ke Warga, yang Basi Dibuang

Tidak hanya ganda putra, sektor tunggal putri juga memiliki perwakilan untuk bisa tanding di final Hong Kong Open 2024, BWF Word Tour Super 500, yaitu Putri Kusuma Wardani. 

Ia berhasil mengalahkan wakil Jepang, Tomoka Miyazaki, melalui tiga game dengan skor 22-20, 2 1 -23, 2 1 - 1 8.

BACA JUGA:Pecah Rekor Dunia, HUT Karawang ke-391 Kumpulkan 1.600 Nasi Tumpeng Bentuk Peta Karawang

Dengan hasil ini, tentu membuat masyarakat Indonesia pecinta bulu tangkis sangat bangga. Mereka berharap agar pertandingan di final nanti akan berhasil dan merebut podium tertinggi sebagai juara. 

 

Kategori :