Infested menceritakan tentang Kaleb, laki-laki kesepian berusia 30 tahun yang suatu hari menemukan laba-laba beracun dan membawanya pulang ke apartemennya.
Namun, tak disangka, laba-laba tersebut kabur dan berkembangbiak hingga menciptakan teror di seisi gedung. Kaleb dan penghuni apartemen lainnya harus memikirkan cara untuk selamat dari teror tersebut.
9. In a Violent Nature
Suka film horor Halloween atau Friday the 13th? In A Violent Nature ini punya premis yang sama dan bisa rekomendasi yang cocok untukmu. Saking seramnya, film garapan sutradara Chris Nash ini diganjar skor 90 persen dari para kritikus di Rotten Tomatoes.
In A Violent Nature menceritakan teror yang muncul setelah seorang kriminal bernama Johnny secara misterius bangkit dari kematian. Dengan alur cerita menegangkan ditambah banyaknya adegan sadis oleh si Johnny, film ini bisa bikin mimpi buruk.
BACA JUGA:Puncak HUT Karawang: Distan Sediakan Sebanyak 391 Dosis Vaksin Rabies Secara Gratis
BACA JUGA:Harus Netral, Ini 3 Poin Penting Larangan Bagi ASN Selama Pilkada Kabupaten Bekasi 2024
10. Stopmotion
Yang satu ini tak kalah unik, Stopmotion garapan sutradara Robert Mogan. Sama seperti Late Night with The Devil dan In A Violent Nature, Film ini juga datang dari rumah produksi IFC Films.
Sesuai judulnya, film ini menceritakan teror yang dialami oleh sutradara Stopmotion, di mana ia diteror oleh karakter buatannya sendiri.Film ini nampaknya sangat disukai oleh para kritikus hingga diganjar skor 90 persen di Rotten Tomatoes.
Uniknya, Stopmotion tidak terlalu menang di hati audiens, terlihat dari skornya yang hanya mencapai 49 persen.
11. I Saw the TV Glow
Terakhir, ada I Saw The TV Glow dari rumah produksi A24 yang sebelumnya sukses besar lewat Midsommar dan Hereditary. Film yang dibintangi Justice Smith ini meraih skor 84 persen dari kritikus Rotten Tomatoes. Sementara itu, skor audiensnya hanya 68 persen.
Film horor yang ternyata turut diproduseri oleh Emma Stone ini menceritakan teror yang menimpa sekelompok remaja, dipimpin oleh Owen (Justice Smith) gara-gara satu acara TV tengah malam favorit mereka.