TEMPE bisa menjadi salah satu menu pangan lokal tinggi protein untuk mengatasi masalah gizi pada anak usia dini. Hal ini terungkap dalam Workshop Menu Pangan Lokal Tinggi Protein Bagi Anak Usia Dini di Ruang Pola Kantor Bupati Maros. Kegiatan ini digelar Seameo Recfon bersama Kementerian Kesehatan dengan menggandeng Tim Penggerak PKK Kabupaten Maros dan PAUD. Dimana ini salah satu upaya dalam mendukung prioritas nasional percepatan penanggulangan stunting di Indonesia. Bupati Maros, AS Chaidir Syam mengatakan untuk di Kabupaten Maros angka stunting sudah mengalami penurunan jika dibanding tahun lalu. Meski demikian pihaknya terus berupaya agar terus terjadi penurunan untuk angka stunting di Maros. “Sebagai Bupati saya menilai angka stunting 9,46 persen masih sangat tinggi. Harapannya agar bisa nol persen,†katanya. Dia berupaya agar angka stunting di Maros yang jumlahnya mencapai 2.892 orang anak ini bisa terus menurun. “Kalau dibanding tahun lalu memang tersebut mengalami penurunan yang mencapai 13 persen atau setara 29.231 orang,†urainya. Kecamatan dengan persentase tertinggi ada di Kecamatan Cenrana dan Moncongloe. Persentasi stunting di dua kecamatan ini berada di angka 16 persen. Olehnya itu, dia mengimbau untuk meminimalisir angka stunting di Maros potensi makanan lokal yang mengandung protein tinggi seperti tempe, bisa dijadikan alternatif untuk menyuplai asupan gizi pada anak. “Berharap tempe bisa menjadi potensi makanan lokal untuk pencegahan stunting di Maros,†jelasnya. Sementara itu terkait protein yang terkandung di dalam tempe, Dosen Jurusan Gizi Dosen Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Makassar, Manjilala menjelaskan kalau salah satu makanan yang bisa dijadikan untuk penanganan masalah gizi adalah tempe. Bahkan tempe bisa menjadi prioritas utama untuk penanganan masalah gizi dalam mencegah stunting. “Tempe itu sangat luar biasa kandungan proteinnya, kalsium dan zat gizi lainnya. Makanan ini bisa jadi prioritas utama dalam menangani masalah gizi,†jelasnya. Terkait penyebab stunting itu sendiri, dia menjelaskan karena asupan protein yang rendah. (bbs/fjr/kbe)
Tinggi Protein, Tempe Bisa Jadi Salah Satu Menu Pilihan Tangani Masalah Gizi
Minggu 31-10-2021,11:30 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :