Puskesmas Pacing Launching 5 Inovasi Program Kesehatan

Jumat 17-06-2022,12:40 WIB
Editor : redaksimetro01

KARAWANG – UPTD Puskesmas Pacing, Kecamatan Jatisari, launching 5 program inovasi kesehatan bagi masyarakat. Ke lima program inovasi tersebut diadopsi dari berbagai kebutuhan masyarakat di desa, sebagai jawaban masalah kesehatan di lingkungan mereka. Kepala Puskesmas Pacing Eka Kartika menjelaskan, ke lima program inovasi tersebut diantaranya, program Plesir Desa atau Petugas kesehatan dan lintas sektor menyisir desa, kemudian program Geruduk Sapi atau gerakan posyandu/posbindu keliling periksa hipertensi, selanjutnya program VT Penggerak atau video tutorial pengisian grafik KMS, ada juga program Cek Jari Bidadari alias cegah kanker payudara remaja putri dengan Sadari, dan yang terakhir ada program Viral atau visum rekap aktivitas online. “Inovasi ini kemudian akan dilaksanakan di 4 desa wilayah kerja Puskesmas Pacing. Dengan dibentuk posyandu atau posbindu di masing-masing desa, dimana masing-masing desa ini nantinya memiliki satu posyandu dan posbindu unggulan,â€ kata Eka, kepada KBE, Jumat, (17/6) kemarin, dalam acara Gebyar Paten Kecamatan Jatisari. Kata Eka, ke lima program itu merupakan jawaban dari masalah kesehatan di wilayah Kecamatan Jatisari. Misalnya dalam program Geruduk sapi, program ini dilatarbelakangi dari banyaknya masyarakat yang jarang melakukan pemeriksaan tensi darah. Sehingga masalah kesehatan seperti hyperytensi dan anemia tidak terdeteksi dengan baik. Kemudian, untuk mencegah kasus kanker payudara. Puskesmas Pacing menjadikan SMK Jayabeka 3 sebagai pilot projek pencegahan dengan program Cek Jari Bidadari. “Banyak masyarakat wilayah Puskesmas Pacing yang jarang periksa ke puskesmas untuk melakukan cek tekanan darah. Akhirnya banyak yang tidak terdeteksi,â€ kata Eka. “Cek Jari Bidadari penting sebagai pencegahan. Dengan adanya data kanker payudara dan serviks, dari awal remaja putri terus diberikan konseling,â€ imbuhnya. Eka menyadari, ke lima program ini tak bisa dijalankan sendiri oleh Puskesmas Pacing. Oleh sebab itu, ia menggandeng seluruh pihak mulai dari perangkat desa, PKK, Kader KB, dan semua unsur di lingkungan masyarakat agar ikut andil dalam mensukseskan program-program tersebut. Dia berharap, melalui inovasi ini masyarakat Kecamatan Jatisari semakin sehat dan tangguh. “Kami mengambil dan mempelajari permasalahan di desa. Dengan kerja sama lintas sektor, untuk meningkatkan kesehatan,â€ pungkasnya. (gma/wyd)

Tags :
Kategori :

Terkait