BERAKTIVITAS tanpa menggunakan celana dalam adalah sesuatu yang umumnya, tidak nyaman dilakukan. Bahkan di sejumlah wilayah hal itu dianggap tabu. Namun, tahukah Anda, beraktivitas seharian tanpa mengenakan underwear menurut kacamata medis, ternyata menawarkan manfaat tersendiri. Seperti dilansir Men’s Health, ketika tidak mengenakan celana dalam, akan memberikan lebih banyak sirkulasi udara di area bawah sana. Manfaatnya adalah menurunnya risiko seseorang terkena infeksi. Dengan sirkulasi udara yang baik, artinya produksi sperma pun meningkat, selain juga lebih terjaminnya tingkat kesuburan pria. Selain itu, terbebas dari celana dalam menurut ahli, dapat memberikan kenyamanan tersendiri bagi area sensitif pria itu. Bahkan, para ahli juga meyakini bahwa tidak ada alasan yang kuat, bagi seorang pria untuk mengenakan celana dalam dalam kesehariannya. (bbs/fjr/fin)
Simak! Ini Keuntungan Pria Tanpa Celana Dalam
Kamis 28-04-2022,11:00 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :