Banyak Jabatan Kosong, Warga Ngadu ke Presiden

Banyak Jabatan Kosong, Warga Ngadu ke Presiden

KABUPATEN BEKASI - Kekosongan jabatan pimpinan SKPD di Kabupaten Bekasi menuai sorotan dari berbagai kelompok dan bahkan surat terbuka permasalahan kekosongan jabatan di Pemda dilayangkan ke Presiden Indonesia, Rabu (26/1). Diketahui, dengan kekosongan jabatan tersebut warga Kabupaten Bekasi sangat dirugikan dikarenakan pembangunan yang kurang maksimal. Tokoh Masyarakat Kabupaten Bekasi Gunawan Bani Kundang mengatakan sebagai bentuk kekecewaan terhadap pemerintahan, dimana kekosongan jabatan unsur penyelenggaran pemerintahan daerah Kabupaten Bekasi yang sudah berlangsung lama tetapi oleh Pemerintah Propinsi Jawa Barat dan Kementrian Dalam Negeri sepertinya kurang mendapat perhatian, hal itu yang membuat melayangkan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo.  “Ini menjadi pertanyaan besar ada apa dengan Kabupaten Bekasi sehingga ini sangat merugikan warga kabupaten Bekasi, yang seharusnya dapat menikmati hasil pembangunan yang maksimal dengan kebijakan dan kewenangan Pemkab Bekasi dan secara otonomi daerah Kabupaten Bekasi tidak mampu mengambil keputusan," katanya. “Pasca ditinggalnya oleh mendiang  Bupati Eka Supria Atmaja seolah olah urusan pemerintahan  Kabupaten Bekasi menjadi permainan elit politik Provinsi Jabar dan Pusat (Mendagri), sehingga warga Bekasi sangat dirugikan," timpal dia. Dikatakan dia, bahwasanya dalam hal pengisian kekosongan secara definitif diharapkan agar roda pemerintahan berjalan efektif dan maksimal. “Maka dengan ini saya sebagai salah satu warga Bekasi mengharapkan kepada Bapak Presiden RI Joko Widodo, agar  menanggapi aspirasi ini demi warga Bekasi," harapannya. Adapun posisi jabatan yang kosong diantaranya, sebagai berikut: Sekretaris Daerah. Kepala Dinas Perumahan, Pemukiman dan Pertanahan, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang. Kepala Dinas Budaya dan Olahraga, Kepala Dinas Perindustrian, Kepala Dinas Perhubungan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Dinas Perrikanan dan Kelautan, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset, Kepala Badan Ketahanan Pangan, Direktur Rumah Sakit Daerah, Staf Ahli Hukum Bupati. “Kami yakin bahwa Bapak Presiden akan mendengar dan memiliki kebatinan sama dengan situasi dan kondisi yang sedang dihadapi oleh warga kabupaten bekasi saat ini. Kami berharap kepada Bapak Presiden untuk segera membantu dan menyelesaikannya,â€ tukas Gunawan. (har/mhs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: