3 Tim Karawang Tempati 5 Besar Liga TopSkor U17
KARAWANG - Tiga tim asal Kabupaten Karawang mampu menempati posisi lima besar hingga pekan ke-7 Liga TopSkor Karawang U17 musim 2021-2022. Ketiga tim tersebut yaitu Sangga Buana Soccer Academy (SBSA), Akademi Persib Karawang, dan Akademi Persika 1951. SBSA menempati posisi dua klasemen sementara dengan mengumpulkan 19 poin dari hasil 6 kali menang dan 1 imbang. SBSA hanya terpaut dua poin dari pemuncak klasemen sementara Asad 313 yang mengoleksi 21 poin. Akademi Persib Karawang berada diurutan ketiga setelah berhasil mencatatkan 4 kemenangan dan 3 hasil imbang. Saat ini Akademi Persib Karawang total membukukan 15 poin. Kemudian, Akademi Persika 1951 berada di tangga kelima klasemen sementara dengan perolehan 9 poin dari 2 kali menang, 3 imbang dan 2 kekalahan. Posisi klasemen sementara di atas bisa saja berubah di pekan kedelapan yang akan bergulir di Lapang Yonif 305 Kostrad, Sabtu (12/3). Pasalnya, 12 tim peserta akan kembali bertanding di hari yang bersamaan. Perang saudara akan tersaji saat SBSA berhadapan dengan Akademi Persib Karawang. Laga seru juga akan tersaji saat Akademi Persika 1951 bertemu dengan tim penghuni tangga keempat Harko Raya Indramayu. Sementara Asad 313 akan bersua Pineapple yang saat ini berada di posisi kedelapan dengan poin 8. (ayi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: