PKS Menyapa, Jalal dan Abduh Ajak Kader Sambut Kemenangan dengan Hati Bahagia

PKS Menyapa, Jalal dan Abduh Ajak Kader Sambut Kemenangan dengan Hati Bahagia

PKS Menyapa, Jalal dan Abduh Ajak Kader Sambut Kemenangan dengan Hati Bahagia*--

CIKARANG- Program "PKS Menyapa" jadi momentum untuk memperkuat tali silaturahmi kader PKS di Desa Tamanrahayu dan Desa Cikarageman, Kecamatan Setu. Kali ini program PKS Menyapa digelar di Lapangan Relife Greenville, Minggu (30/7)

Puluhan kader PKS datang langsung bersama keluarganya mengikuti kegiatan senam, games,doorprize hingga ramah-tamah dengan calon legislatif (caleg) di tingkat pusat, provinsi hingga kabupaten.

"Kita ingin membangun seluruh kader khususnya di Desa Tamanrahayu dan Cikarageman, mereka kompak dan solid. Kompak dan solid diawali dari kompaknya dirumah. Kemenangan yang akan diberkahi ketika kemudia di keluarga itu kokoh,"kata Bacaleg Dapil 1 PKS, M Abduh.

BACA JUGA:TKW Asal Cabangbungin Disiksa Majikan di Saudi, Dani Ramdan Upayakan Pemulangan

Oleh sebab itu, masing-masing kader PKS dipersilahkan membawa keluarga intinya. Menurut Abduh untuk berjuang menuju kemenangan membutuhkan hati yang ceria.

"Untuk berjuang butuh semangat happy, mereka bahagia, mereka bergerak dengan hari , sehingga memantaskan diri Hablum Minallah dan Hablum Minannas,"kata dia.

Turut hadir dalam kegiatan itu, Bacaleg DPR-RI, Jalal Abdul Nasir dan Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat PKS Dewi Siti Lestari. Para caleg berinteraksi langsung dengan lapisan pengurus partai dan masyarakat setempat.

Jalal dalam sambutannya menegaskan momentum itu memperkuat mesin partai hingga tingkatan RT/RW. Para kader diminta untuk terus memberikan manfaat untuk masyarakat. (mi)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: