Delapan Desa di Karawang Alami Kekeringan

Delapan Desa di Karawang Alami Kekeringan

BANTUAN: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang mencatat sejumlah daerah mengalami kesulitan air bersih pada musim kemarau ini. Bantuan air bersih sudah disalurkan.-Istimewa-

KARAWANG– Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang mencatat sejumlah daerah mengalami kesulitan air bersih pada musim kemarau ini. Bantuan air bersih sudah disalurkan.

 

“Selama beberapa pekan terakhir ada delapan desa yang terdampak kekeringan atau kesulitan air bersih. Di antaranya Desa Parungmulya di Kecamatan Ciampel dan Desa Wanakerta di Kecamatan Telukjambe Barat,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Karawang, Mahpudin.

 

Mahpudin mengatakan, selain itu, tiga desa di wilayah Kecamatan Pangkalan, yaitu Desa Tamanmekar, Jatilaksana, dan Desa Kertasari, serta tiga desa di wilayah Kecamatan Tegalwaru, yakni Desa Cigunungsari, Cintalanggeng, dan Desa Kutalanggeng.

 

BACA JUGA: Wilayah Kekeringan di Kabupaten Bekasi Kian Meluas

 

“Kita sudah menyalurkan air bersih kepada tiga desa di wilayah Kecamatan Pangkalan, yaitu Desa Tamanmekar, Jatilaksana, dan Desa Kertasari, serta tiga desa di wilayah Kecamatan Tegalwaru, yakni Desa Cigunungsari, Cintalanggeng, dan Desa Kutalanggeng,” jelasnya.

 

Menurut Mahpudin, BPBD bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan Perumdam Tirta Tarum Karawang dalam menyalurkan bantuan air bersih bagi masyarakat yang membutuhkan. Menurut dia, pihaknya mengatur jadwal pendistribusian air bersih ini, sehingga dapat merata.

 

“Tentunya koordinasi ke PMI dan Perumdam juga kami tingkatkan agar pendistribusian air bersih relatif adil dan merata, menjangkau ke seluruh lokasi yang dilanda kekeringan,” ujar Mahpudin.

 

BACA JUGA: Kekeringan, BPBd Jabar Koordinasi Wilayah Kabupaten Kota yang Rawan Terkena Dampak 

 

Lanjut Mahpudin, BPBD Kabupaten Karawang juga berupaya mengajak pihak swasta, khususnya yang mempunyai mobil tangki, untuk membantu pendistribusian air bersih bagi warga terdampak musim kemarau ini.

 

“Kami berupaya mengajak pihak swasta, khususnya yang mempunyai mobil tangki, untuk membantu pendistribusian air bersih bagi warga terdampak musim kemarau ini,” pungkasnya. (bbs/rie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber