Anies di Pengumuman Timnas AMIN: Kita Tidak Potong Konstitusi

Anies di Pengumuman Timnas AMIN: Kita Tidak Potong Konstitusi

Anies di Pengumuman Timnas AMIN: Kita Tidak Potong Konstitusi--

Jakarta - Capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan mengatakan perjalanannya dalam pembentukan Timnas Anies-Cak Imin (AMIN) tidaklah mudah. Dia mengatakan perjalanan itu tidak melewati jalan pintas, apalagi memotong konstitusi.

"Perjalanan sampai ke sini bukan perjalanan yang sederhana, berlika-liku, tidak selalu mulus, tapi kita tidak melewati jalan pintas, kita tidak potong kompas, apalagi potong konstitusi," kata Anies dalam konferensi pers pengumuman Timnas AMIN, Selasa (14/11/2023).

Dia mengatakan jalan yang mereka lewati penuh dengan hambatan. Kerja keras tersebut, katanya, melibatkan peran banyak orang.

 

BACA JUGA:TKN Prabowo-Gibran: Berapapun Nomornya, Endingnya Nomor Satu



"Kita jalan penuh dengan tantangan, penuh dengan hambatan, tapi itu semua kita lewati dengan keseriusan, dengan keikhlasan, dengan kerja keras kolosal yang melibatkan bahkan jutaan orang yang bekerja selama ini," ujar Anies.

Anies menegaskan kapten timnas sesungguhnya adalah mereka yang ada di kampung atau desa.

"Karena itu selalu kami sampaikan ketika ditanya siapa kapten dari timnas, saya selalu sampaikan, kapten-kapten kita ini sesungguhnya ada di kampung-kampung. Ada di desa-desa. Ada di komplek-komplek. Ada di berbagai tempat," ungkapnya.

Anies mengatakan, formasi Timnas AMIN adalah hanya tim pemenangan yang diisi untuk formalitas persyaratan ke KPU. Sebab, ia menyebut bahwa semua gerakan pemenangan sudah dilakukan sejak lama.

"Bukan berfungsi mengkotakkan, siapa di dalam siapa di luar. Ini untuk memenuhi persyaratan KPU bahwa pasangan harus ada tim pemenangan," katanya saat mengumumkan tim pemenangan, Selasa (14/11).

 

BACA JUGA:Asik, Mitsubishi SSPM Cikarang Gratiskan Pengecekan, Buruan Booking



"Kita juga ingin sampaikan bahwa perjalanan panjang tidak dilalui kita berdua, tapi semuanya. Kami menganalogikan timnas ini skuad sepak bola, berharap kerja sama terwujud dengan baik," sambung Anies.

Adapun nama-nama formasi 12 co kapten yang mendampingi Muhammad Syaugi adalah sebagai berikut. 

Co kapten 1: Sudirman Said 
Co kapten 2: Thomas Trikasih Lembong
Co kapten 3: Al Muzzamil Yusuf
Co kapten 4: Nihayatul Wafiroh
Co kapten 5: Azrul Tanjung
Co kapten 6: Nasirul Mahasin
Co kapten 7: Leontinus Alpha Edison
Co kapten 8: Yusuf Muhammad Martak
Co kapten 9: Ki KRT H Lebdo Nagoro Anom Suroto (Ki Anom Suroto)
Co kapten 10: Muhammad Jumhur Hidayat
Co kapten 11: Maksum Faqik
Co kapten 12: Suyoto
Sekjen: Novita Dewi 
Bendahara: Gede Widiade
Tim Hukum Nasional: Ari Yusuf Amir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: