Jualan Barang Branded Berkelas Dunia, Ini Lima Perbedaan Villaggio Outlets dan The Grand Outlet

Jualan Barang Branded Berkelas Dunia, Ini Lima Perbedaan Villaggio Outlets dan The Grand Outlet

Kolose Summarecon Villaggio Outlets Karawang Timur dan The Grand Outlet Karawang Barat--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Mal orang-orang kaya atau kaum kelas borju mulai ramai kota-kota besar.

Tak terkecuali, Kabupaten Karawang dengan kehadiran Summarecon Villaggio Outlets dan disusul Grand Outlet East Jakarta diharapkan dapat menjadi destinasi belanja kelas dunia.

Kedua mal tersebut pun kerap disamakan. Padahal, dua pusat perbelanjaan berbeda meski sama-sama di Kabupaten Karawang.

Di mana Villaggio Outlets yang dikembangkan PT Summarecon Agung Tbk dengan lokasi strategis di Karawang Timur. Sedangkan, Grand Outlet merupakan garapan PT Karawang Grand Outlet Mall dan PT Mitra Adiperkasa (MAP) dengan lokasinya di Karawang Barat.

Keduanya menawarkan barang-barang ternama alias brand internasional dengan dilengkapi berbagai hiburan dan fasilitas menarik untuk pengunjung setianya.

Berikut Lima Perbedaan Villaggio Outlets dengan Grand Outlet.

1. Villaggio Outlets Beroperasi Lebih Dahulu

Villaggio Outlets merupakan pusat perbelanjaan yang beroperasi pada 4 Oktober 2023. Sementara Grand Outlet baru akan dibuka pada 5 Desember 2023 nanti.

2. Perbedaan Kawasan

Villaggio Outlets merupakan bagian kawasan pemukiman entitas PT Summarecon Agung Tbk. Tentu ada hunian hingga ruko Summarecon Emerald Karawang. 

Berbeda dengan Grand Outlet, pusat perbelanjaan ini ternyata bagian kawasan industri Lippo Group yaitu Rolling Hills.

3. Luas Bangunan Gedung Berbeda

Villaggio Outlets ternyata memiliki luas bangunan lebih besar dari The Grand Outlet. Luas bangunan Villaggio Outlets sekitar 88.120 meter persegi dan luas pusat perbelanjaan The Grand Outlet sekitar 26.000 meter persegi.

4. Kemudahan dan Kecepatan Akses

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: