Ketua Ormawa Unsika: Dana Ormit Sangat Penting Berjalannya Program Organisasi Profesi

Ketua Ormawa Unsika: Dana Ormit Sangat Penting Berjalannya Program Organisasi Profesi

Ketua Badan Legislatif Mahasiswa Universitas Singaperbangsa Karawang (BLM Unsika), Agung Aryadi Putra, mengatakan dana dugaan pemotongan ormit yang mencapai Rp 586.290.590 juta tersebut dapat digunakan ke beberapa kegiatan organisasi mitra.--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Belakangan terjadinya dugaan pemotongan dana organisasi mitra (ormit) di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Karawang ditanggapi oleh mahasiswa. 

Ketua Badan Legislatif Mahasiswa Universitas Singaperbangsa Karawang (BLM Unsika), Agung Aryadi Putra, mengatakan dana dugaan pemotongan ormit yang mencapai Rp 586.290.590 juta tersebut dapat digunakan ke beberapa kegiatan organisasi mitra.

BACA JUGA:My Man Is Cupid Episode 10 Subtitle Indonesia, Drama Korea Romcom Antara Cupid dan Manusia

"Bisa dibayangkan organisasi yang bermitra dengan Disdikpora Karawang dipotong hingga sekitar Lima atau Enam ratus juta itu dapat menjalankan berapa organisasi profesi. Yang dimana dengan anggaran itu, menimbulkan manajerial yang baik dari berjalannya program kerja organisasi profesi," kata Agung kepada KBE. 

Agung menerangkan, dampak dari pemotongan itu sangat mempengaruhi kualitas anggota perkumpulan profesi.

Menurutnya, dana ormit dapat dijadikan parameter organisasi profesi. 

BACA JUGA:Marry My Husband Episode 1 Sub Indo, Drakor yang Diadaptasi dari Webtoon, Link Streaming Legal, Cek Yuk

"Dana ormit sangat penting bagi berjalannya program organisasi profesi di Karawang, dengan anggaran itu bisa menciptakan keberlanjutan program kerja organisasi yang dapat membaca potensi kedaerahan, penyampaian pembelajaran terbarukan, serta inovasi di dunia pendidikan," jelas Agung. (gemah)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: