IGTKI Karawang Gelar Rakor Bersama Ratusan Kepala TK

IGTKI Karawang Gelar Rakor Bersama Ratusan Kepala TK

Pengurus IGTKI Kabupaten Karawang foto bersama dengan kepala TK se-Karawang usai kegiatan rakor yang digelar di Mal Festive Walk, Karawang, Kamis (11/1/2023).--

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Karawang menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama ratusan kepala taman kanak-kanak (TK) di Mal Festive Walk, Karawang, Kamis (11/1/2023).

Ketua IGTKI Kabupaten Karawang, Ade Rusdana mengatakan, rakor yang diikuti sekitar 200 kepala TK se-Karawang merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap awal tahun.

"Selain menjadi ajang silaturahmi antarkepala TK se-Karawang, tujuan rakor yaitu untuk menyampaikan ide dan gagasan, menyamakan persepsi, sekaligus membahas program dan agenda yang akan dilaksanakan di tahun 2024," ujar Ade, kepada KBE, Kamis (11/1/2023).

BACA JUGA:Drama Korea My Happy Ending Episode 3 Subtitle Indonesia, Tenang Link Nonton Sudah Legal

Dijelaskan Ade, ada beberapa poin yang dibahas dalam rakor. Yaitu info kedinasan terkait BOP, insentif guru hingga e-Kinerja. Kerja sama dengan Harian Umum Karawang Bekasi Ekspres.

Kemudian, Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) tingkat Kabupaten Karawang yang akan dilaksanakan pada Februari 2024. "Ada enam mata lomba yang nantinya akan diikuti siswa," sebutnya.

Selanjutnya, Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) se-Purwasukasi pada Januari 2024. Terakhir, persiapan RAT Koperasi IGTKI Sejahtera yang akan digelar pada Februari 2024.

BACA JUGA:Sinopsis & Link Nonton Legal Anime Terbaru Akuyaku Reijou Level 99 Episode 1 Subtitle Indonesia

"Semoga melalui rakor ini mampu menjaga kekompakan sekaligus meningkatkan semangat seluruh lembaga TK dalam merumuskan langkah-langkah strategis guna memperkuat peran lembaga dalam mencetak generasi emas dan berkualitas di Kabupaten Karawang," katanya. (ayi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: