5 Ide Usaha Jasa Paling Dibutuhkan Saat Ramadhan

5 Ide Usaha Jasa Paling Dibutuhkan Saat Ramadhan

Tukang Jahit saat Lebaran-Tukang Jahit saat Lebaran-Tribun.Makasar

Bulan Ramadhan dikenal sebagai bulan yang penuh berkah bagi umat Islam. Keberkahan tersebut bukan hanya didapatkan melalui pahala yang berlipat ganda, tetapi juga berkah lewat peluang bisnis yang kerap kali muncul di bulan puasa.

Nyatanya banyak sekali ladang usaha yang cuma bisa kamu temui saat puasa. Jualan Takjil misalnya, hanya di bulan ramadhan kamu bisa menemukan banyak penjual jajanan berjejer di sepanjang jalan, mulai dari minuman, gorengan, bubur sum sum, kolak, lontong dan masih banyak pangan takjil lainnya. Melihat prospek yang menguntungkan, banyak orang memilih berjualan takjil saat ramadhan.

Eits.... Siapa bilang cuma jualan Takjil yang ramai diserbu pembeli saat ramadhan? Masih banyak ladang usaha lain di bulan ramadhan salah satunya adalah usaha jasa. Berikut ini usaha layanan jasa yang paling di butuhin saat ramadhan. Yuk simak informasinya!

1. Jasa amplop kustom

Setelah bulan puasa berakhir, saatnya menyambut Lebaran. Biasanya, pada momen Lebaran, ada tradisi memberikan tunjangan hari raya atau THR.

Moment bagi bagi THR jadi hal paling menyenangkan saat lebaran, rasa senang bukan hanya didapatkan oleh penerima yang mendapat uang tapi juga dari pemberi yang bisa bersedakah lewat THR.

Memberi THR tidak perlu banyak, asalkan ikhlas. Namun, agar THR mu tampak terkesan kamu bisa menggunakan amplop unik di setiap THR yang akan kamu berikan.

Untuk melengkapi pemberian THR, penggunaan amplop menjadi penting. Meskipun terlihat sebagai ide bisnis yang umum, amplop kustom akan menjadi sesuatu yang istimewa selama bulan puasa karena dapat disesuaikan dengan penerima THR.

Kamu bisa membuat desain amplop khusus radhan dengan tema tema menarik, seperti tokoh kartun anak, tulisan pesan singkat, animasi hewan, floral dan masih banyak lagi desain amplop yang bisa kamu kreasikan saat ramadhan.

Jika Anda memiliki bakat dalam desain, membuka layanan amplop Lebaran kustom dapat menjadi peluang bisnis yang menguntungkan dan unik.

2. Layanan kebersihan

Menjaga kebersihan rumah adalah tanggung jawab setiap anggota keluarga. Rumah yang bersih menjadi cermin keluarga yang baik dan harmonis. Kamu harus menjaga kebersihan rumah agar terhindar dari penyakit.

Mudik menjadi agenda tahunan umat mulis saat lebaran. Mereka akan meninggalkan rumah dan berkumpul bersama keluarganya dikampung. Meninggalkan rumah saat lebaran sebetulnya punya risiko yang cukup besar terutama rumah tanpa penjagaan, rumah rawan kemalingan dan tentunya kotor.

Bagi mereka yang rumahnya ditinggalkan saat mudik dan tanpa asisten rumah tangga, biasanya mereka akan mempekerjakan layanan kebersihan untuk menjaga rumah tetap bersih selama mereka pergi.

Oleh karena itu, jasa layanan kebersihan amat Dibutuhkan para keluarga yang berniat pulang kampung dan meninggalkan rumah. kunci dari usaha ini adalah kepercayaan, kamu harus menjaga kepercayaan client mu untuk menjaga kebersihan dan keamanan rumah. Kamu juga punya tanggung jawab menjaga keamanan dan kebersihan rumah.

3. Jasa jahit

Siapasih yang gak suka baju Couple, menggunakan pakaian dengan motif seragam tentu menjadi keinginan banyak keluarga jelang lebaran. Menggunakan baju Couple saat lebaran bisa mencerminkan keluarga yang kompak dan harmonis.

Tradisi menjahit pakaian untuk Lebaran telah menjadi kebiasaan di Indonesia menjelang bulan puasa. Beberapa keluarga menggunakan jasa jahit untuk membuat pakaian seragam saat Lebaran.

Jika kamu memiliki keterampilan menjahit, peluang bisnis ini dapat sangat menjanjikan, terutama karena dalam satu pakaian saja kamu bisa menghasilkan antara 300 hingga 500 ribu rupiah.

Selain membuat baju, kamu juga bisa memperbaiki pakaian baju lebaran. Seperti dikecilkan, dipendekkan, diborodil potong dan masih banyak lagi

4. Usaha laundry

Selama bulan puasa, sebagian masyarakat sering merasa lelah untuk mencuci pakaian mereka sendiri, sehingga lebih memilih untuk menggunakan jasa laundry.

Peluang bisnis ini sangat menjanjikan dan dapat dijadikan sebagai usaha jangka panjang. Kamu tidak perlu menaikkan harga laundry kiloan saat bulan puasa, karena intensitas pakaian akan tetap sama bahkan lebih banyak dari hari biasa.

Jadi, jangan berfikir untuk menutup kios laundry saat bulan puasa bahkan terlalu lama libur setelah lebaran. Usaha ini justru sangat dibutuhkan bagi beberapa orang ang malas mencuci dan menyetrika, terutama bagi orang yang baru pulang kampung.

Badan letih pulang dari perjalanan rasanya sangat sulit bergerak untuk sekedar mencuci dan memilih memberikan cucian kotor ke tempat laundry.

5. Jasa penukaran uang

Masih berkaitan soal THR. Umumnya THR berisi uang yang diselipkan di dalam amplop, selain usaha jasa desain amplop kamu juga bisa menggunakan jasa tukar uang.

Ketimbang menggunakan uang yang kusut dan berlipat lipat beberapa orang memilih menggunakan uang baru yang masih kaku dan halus sebagai uang THR. menggunakan uang baru dan masih kaku sekana jadi tradisi saat memberikan THR terutama pada anak anak. Mereka cendrung senang mendapatkan uang THR yang masih mulus.

Jasa penukaran uang tidak sesulit yang kamu bayangkan. Caranya sangat muda tanpa modal yang besar. Kamu hanya perlu menukarkan uang ke bank sesuai dengan nominal yang kamu inginkan. Biasanya THR berisi uang pecahan 5000, 10.000. 20.000, 50.000 hingga 100.000 rupiah.

Kamu bisa menjual uang tersebut dengan melebihkan harga perlembar ya. Misal, pembeli menukarkan uang 50.000 menjadi uang 10.000 berjumlah 5 lembar. Kamu bisa manmabah nominal harga perlembar uang yang ditukar seharga 1000-2000.

Bagaimana usaha jasa ini cukup menguntungkan bukan? Gak perlu modal besar kamu bisa dapat Cuan di bulan Ramadhan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: