Perpustakaan Nasional Buka Jam Berapa? Yuk Cari Tahu!

Perpustakaan Nasional Buka Jam Berapa? Yuk Cari Tahu!

Perpustakaan Nasional Buka Jam Berapa?-(Instagram/perpustakaan.go.id)-

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Apakah kamu pencinta buku dan suka mengunjungi berbagai perpustakaan? Jika iya, kamu harus mengunjungi perpustakaan Nasional atau Perpusnas.

Perpusnas berperan penting sebagai pusat informasi, mampu memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat. perpustakaan Nasional Republik Indonesia terletak di Jalan Medan Merdeka Selatan No. 11, Gambir, Jakarta Pusat.

Perpusnas memiliki berbagai fungsi, termasuk sebagai perpustakaan rujukan, perpustakaan deposit, perpustakaan penelitian, perpustakaan pelestarian, dan pusat jejaring perpustakaan. Selain itu, Perpusnas memiliki koleksi buku langka dan berbagai fasilitas seperti ruang teater, layanan audiovisual, area budaya baca, dan pusat data.

Jika kamu ingin mengunjungi Perpusnas, kamu perlu tahu jam operasional Perpusnas. Lalu, Perpustakaan Nasional buka jam berapa? Yuk cari tahu!

Jam Operasional Layanan Perpusnas

Perpusnas dapat dikunjungi oleh semua kalangan tanpa biaya untuk membaca berbagai koleksi buku yang ada. Perpustakaan Nasional memiliki ribuan koleksi buku yang sangat menarik untuk dibaca. Jika kamu berencana mengunjunginya, penting untuk mengetahui jam operasional Perpusnas tahun 2024.

Mengutip dari situs resmi perpusnas.go.id, berikut adalah jam operasional Perpusnas:

- Senin-Jumat 08.00 - 16.00 WIB

- Sabtu-Minggu 09.00 - 15.30 WIB

- Cuti Bersama dan Libur Nasional Tutup

- Maksimal pengunjung 2000 Perhari

Meski demikian, terdapat beberapa layanan di Perpusnas buka hingga malam hari, yaitu:

- Lt. 24: Koleksi Budaya Nusantara

- Lt. 21-22: Koleksi Monograf Terbuka

- Lt. 20: Koleksi Mancanegara

- Lt. 20: Koleksi Berkala Mutakhir

- Lt. 19: Multimedia

- Lt. 15: Koleksi Rujukan dan Ilmu Perpustakaan

- Lt. 12-12A: Koleksi Monograf Tertutup

- Lt. 8: Koleksi Audio Visual

- Lt. 5: Komunitas dan Media Sosial (Online)

- Lt. 5: Referensi Virtual Online

- Lt. 2: Smartlocker

- Lt. 2: Keanggotaan

- Lt. 2: Informasi dan Pengaduan Masyarakat

- Lt. 1: Loker Penitipan Tas

- BCB: Graha Literasi

Setelah tahu jam operasional Perpusnas, kamu juga perlu tahu cara mendaftar keanggotaan Perpusnas berikut ini.

Cara Mendaftar Keanggotaan Perpusnas

Jika kamu ingin berkunjung ke Perpusnas, ada beberapa syarat masuk yang perlu kamu ikuti, yaitu membuat keanggotaan. Berikut panduan cara mendaftar keanggotaan Perpusnas:

1. Siswa (SD, SMP, SLTA), mahasiswa, dan umum.

2. Warga Negara Indonesia (WNI) atau Warga Negara Asing (WNA), yang berdomisili di dalam maupun luar negeri.

3. Mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan di ruang keanggotaan Perpustakaan Nasional RI.

4. Menunjukkan tanda pengenal asli dan masih berlaku.

5. Mengisi formulir pendaftaran dengan lengkap dan benar.

6. Mencantumkan nomor telepon dan alamat e-mail yang dapat dihubungi.

Untuk pembuatan kartu keanggotaan yang dilakukan langsung di Perpusnas, pengambilan foto anggota akan dilakukan di sana dan prosesnya bisa ditunggu sampai kartu benar-benar jadi. Pembuatan kartu anggota ini tidak dipungut biaya alias gratis.

Jika ingin lebih praktis, kamu dapat mendaftarkan diri untuk menjadi anggota Perpusnas secara online.

Kunjungi situs resminya di keanggotaan.perpusnas.go.id, kemudian klik pilihan daftar. Pastikan untuk mengikuti petunjuk pengisian formulir pendaftaran anggota yang sudah tersedia hingga selesai. Setelah mendapatkan kode/akun/no. keanggotaan, gunakan kode/nomor tersebut untuk login di perpustakaan nasional secara online.

Perlu diketahui bahwa kartu anggota Perpusnas harus dibawa setiap kali berkunjung dan tidak dapat dipinjamkan kepada orang lain. Jika kartu hilang, penggantian kartu wajib menyertakan surat keterangan hilang dari kepolisian.

Fasilitas yang Didapat Jika Menjadi Anggota

Ketika kamu sudah memiliki kartu keanggotaan Perpustakaan Nasional, kamu berhak mendapatkan dan memanfaatkan fasilitas layanan jasa perpustakaan serta informasi. Hak dan kewajiban yang kamu dapatkan dengan kartu keanggotaan sangat menguntungkan, yaitu:

- Akses ke sarana penelusuran (kartu katalog maupun OPAC).

- Akses ke ruang baca (buku, majalah, surat kabar, AV, dan koleksi langka).

- Pemesanan koleksi sebanyak 3 (tiga) judul khusus untuk buku setiap kali permintaan.

- Pembuatan reproduksi koleksi baik dalam bentuk fotokopi, rekaman, bentuk mikro maupun digital (untuk jasa ini dikenakan biaya sesuai dengan peraturan yang berlaku).

- Mengikuti seleksi dan kompetisi dalam pemilihan pengunjung Perpustakaan Nasional RI terbaik (diselenggarakan untuk memperingati Hari Kunjung Perpustakaan dan Budaya Baca setiap tanggal 14 September).

- Mengikuti bimbingan dan penyuluhan tentang Perpustakaan Nasional RI.

Nah itulah informasi mengenai jam operasional Perpusnas beserta cara mendaftar keanggotaan Perpusnas yang perlu kamu tahu. Selamat berkunjung!***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: