Cara Mengobati Biduran Lewat Resep Dokter dan Pengobatan Mandiri Dirumah

Cara Mengobati Biduran Lewat Resep Dokter dan Pengobatan Mandiri Dirumah

Obat Biduran--

 

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID Biduran, atau urtikaria, adalah reaksi kulit yang menyebabkan timbulnya bilur merah atau putih yang disertai rasa gatal. Awalnya, bilur ini mungkin hanya muncul di satu area tubuh, tetapi dapat menyebar seiring waktu. Salah satu penyebab umum Biduran adalah alergi, tetapi ukuran dan bentuk bilur bisa bervariasi.

 

Ketika seseorang mengalami biduran, ada kemungkinan juga mengalami angioedema, yaitu pembengkakan di lapisan kulit yang lebih dalam. Angioedema biasanya terjadi pada area seperti mata, bibir, dan alat kelamin. Dalam beberapa kasus, biduran dapat terjadi bersamaan dengan anafilaksis, yaitu reaksi alergi yang parah dan mendadak yang bisa berakibat fatal.

BACA JUGA:Ternyata Ini Urutan Mandi yang Benar agar Badan Bersih dan Kulit Nampak Sehat

 

Meski bukan tergolong penyakit kulit yang serius, Biduran perlu diobati secepat mungkin untuk mencegah infkesi kuliy yang semakin meluas. Rasa gatal yang muncul pada kulit yang mengalami biduran jelas mengganggu aktifitas sehati hari penderita, untuk itu biduran harus segera diatasi.

 

Cara Mengatasi Biduran

 

Penanganan biduran tergantung pada seberapa parah gejala dan kondisi kesehatan secara keseluruhan. Pada kasus dengan gejala ringan, pengobatan khusus mungkin tidak diperlukan karena bentol biduran sering sembuh dengan sendirinya. Pengobatan lebih sering digunakan untuk mengurangi rasa gatal dan ketidaknyamanan yang mengganggu aktivitas sehari-hari.

 

1.   Lewat Penanganan Dokter

 

Berikut adalah beberapa jenis obat yang dapat diresepkan oleh dokter untuk mengatasi biduran:

 

o    Obat Antihistamin
Obat antihistamin dapat membantu meredakan rasa gatal, pembengkakan, dan gejala alergi lainnya. Contohnya adalah loratadine dan cetirizine. Namun, beberapa antihistamin dapat menyebabkan kantuk, sehingga pasien disarankan untuk tidak mengemudikan kendaraan atau menggunakan alat berat saat mengonsumsinya.

 

o    Obat Anti-radang
Untuk kasus biduran yang lebih berat atau angioedema, dokter mungkin akan meresepkan kortikosteroid untuk mengurangi pembengkakan, kemerahan, dan rasa gatal. Contoh obat ini adalah prednisone.

 

o    Obat Imunosupresan
Jika antihistamin dan obat anti-radang tidak cukup efektif, dokter mungkin akan mempertimbangkan obat imunosupresan yang dapat menekan sistem kekebalan tubuh.

 

o    Epinefrin
Dalam kasus serangan biduran berat, terutama angioedema, penanganan darurat dengan epinefrin mungkin diperlukan. Dokter dapat menyuntikkan epinefrin untuk meredakan gejala dengan cepat. Pasien yang sering mengalami serangan alergi berat mungkin akan diberikan epinefrin suntik untuk digunakan di rumah dalam situasi darurat.

 

o    Losion Calamine
Losion calamine dapat membantu mengurangi rasa gatal dengan memberikan efek dingin pada kulit. Cara penggunaannya adalah dengan:

 

  • Mengocok losion agar campurannya merata.
  • Menuangkan losion ke kapas.
  • Mengoleskan kapas ke area kulit yang terkena biduran dan membiarkannya sampai kering.

BACA JUGA:Lakukan Hal Ini untuk Atasi Cantengan di Rumah, Tak Perlu Khawatir!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: