Bikin Penasaran & Penuh Plot Twistnya! Berikut 4 Drakor Thriller Terbaru yang Tayang November 2024
4 Drakor Thriller Terbaru Tayang November 2024--Tangkapan Layar
3. Gangnam B-Side (2024)
Gangnam B-Side menceritakan peristiwa hilangnya orang di Gangnam. Dalam kasus ini, ada banyak pihak yang terlibat, mereka adalah Jae Hee, karwayan di sebuah bar terkenal di Gangnam. Ia mengetahui sebuah rahasia yang melibatkan serangkaian kasus orang hilang, sayangnya dia juga menghilang.
Kemudian, ada detektif bernama Kang Dong-Woo. Ada juga Yoon Gil-Ho seorang penjahat Gangnam yang namanya ada dalam daftar tersangka. Serta jaksa Min Seo-Jin yang menangani kasus ini dengan tujuan menaikkan jabatannya.
- Jumlah episode: 8
- Genre: thriller, misteri, aksi, kriminal
- Pemain utama: Jo Woo Jin, Ji Chang Wook, Ha Yon Kyung, BIBI
- Estimasi tanggal rilis: 6 November 2024
- Situs atau platform streaming: Disney+
4. Face Me (2024)
Rekomendasi selanjutnya adalah Face Me yang merupakan drama Korea genre thriller. Face Me berkisah tentang seorang dokter bedah plastik dan seorang detektif yang bersama-sama menangani sebuah kasus.
Tokoh utama dalam drama Korea terbaru 2024 ini yaitu Cha Jung Woo yang merupakan dokter bedah plastik. Ia memiliki kemampuan luar biasa. Kemampuannya adalah bisa melihat cedera pasien, ia bisa secara cepat mengidentifikasi keadaan kecelakaan dan metode perawatan yang diperlukan. Namun, Jung Woo memiliki karakter yang dingin.
BACA JUGA:Kapan Blue Lock Season 2 Episode 7 Tayang? Berikut Sinopsis dan Tempat Streamingnya
Tokoh utama lainnya ada detektif bernama Lee Min Hyung yang bekerja di departemen kejahatan kekerasan. Keduanya terlibat dalam sebuah misi kejahatan. Peristiwa tersebut mengubah hidup Jung Woo.
- Jumlah episode: 12
- Genre: thriller, misteri
- Pemain utama: Lee Min Ki, Han Ji Hyun, Lee Yi Kyung, Jeon Bae Soo
- Estimasi tanggal rilis: 6 November 2024
- Situs atau platform streaming: KBS2
Itulah 4 K-Drama atau Drama Korea bergenre Thriller Terbaru yang Tayang November 2024, terima kasih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: