Khusus Pecinta Hewan, Begini Tips Merawat Hewan dengan Baik
PANDEMI covid-19 sebagian besar orang menghabiskan waktu di rumah ternyata cukup membosankan. Namun, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi hal tersebut dengan memelihara hewan peliharaan atau binatang. Mempunyai hewan peliharaan atau biasa disebut pets dirumah, biasanya hewan yang jinak sehingga bisa dipelihara, disayang dan tidak berbahaya. Hewan peliharaan yang paling umum biasanya dipelihara adalah kucing, anjing dan burung, dilansir dari berbagai sumber. Tidak bisa sembarangan dalam memelihara hewan, sebab terdapat beberapa cara merawat hewan peliharaan yang perlu diperhatikan: 1. Memikirkannya Secara Matang Cara merawat hewan peliharaan yang paling utama adalah dengan memikirkannya secara matang terlebih dahulu. Sebelumnya tanyakan pada diri sendiri apakah telah memiliki banyak waktu luang dan juga dana yang cukup untuk memelihara hewan tersebut. 2. Menyiapkan Anggaran Tersendiri Memelihara hewan tentu saja wajib menyiapkan anggaran. Hal ini dikarenakan akan banyak sekali kebutuhan ketika memelihara hewan. 3. Memberikan Makanan yang Memiliki Nutrisi dan Kualitas Tinggi Ketika memelihara hewan pastinya tidak boleh sembarangan. Hal ini dikarenakan hewan peliharaan juga merupakan makhluk hidup yang butuh makan. Berilah makanan yang berkualitas tinggi dan memiliki nutrisi menjadi hal yang wajib dilakukan. 4. Membersihkan Tubuhnya dengan Teratur Selain menjaga pola makan, merawat hewan peliharaan selanjutnya yang diterapkan adalah memandikannya secara teratur. Jangan sampai terlupakan untuk membersihkan badannya secara rutin. 5. Melakukan Kunjungan Secara Berkala ke Dokter Hewan Karena hewan peliharaan merupakan makhluk hidup, maka mereka pun juga membutuhkan kunjungan ke dokter layaknya manusia. Oleh sebab itu, tak ada salahnya untuk melakukan cek kesehatan secara rutin dan berkala pada hewan peliharaan anda. Beberapa cara tersebut merupakan tips umum yang bisa kamu lakukan untuk merawat hewan peliharaan. (len)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: