Usai Mudik Nataru, Warga Harus Tes Kesehatan

Usai Mudik Nataru, Warga Harus Tes Kesehatan

KOTA BEKASI – Pada saat perayaan Natal dan Tahun Baru, ribuan warga Kota Bekasi tercatat meninggalkan Kota Bekasi. Catatan ini berasal dari keberangkatan penumpang di Terminal Bekasi. “Tak bisa mengindentifikasi hanya dengan cara-cara pereventifnya saja, namun kesadaran masyarakat itu sendiri. Kita berharap saat pulang, kemudian menghubungi pusat pelayanan kesehatan untuk melakukan antigen maupun PCR,â€ ujar Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, kemarin (30/12/21). Pria yang akrab disapa Pepen mengatakan, pihaknya hanya mengimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan perjalanan keluar kota selama perayaan libur Natal dan Tahun Baru 2022 ini. Pemerintah Kota Bekasi sudah menyiapkan fasilitas untuk para warga yang melakukan perjalanan mudik. “Warga dapat melakukan tes Covid-19 di fasilitas kesehatan, jika mengalami masalah kesehatan usai dari luar kota. Kalau merasa ada yang aneh (sakit) terus hubungi faskes kita di puskesmas atau di pokso Stadion Patriot gate 12 atau di RSUD tipe D atau RSUD Kota Bekasi kita sediakan,â€ jelasnya. Lanjut Rahmat, jika warga yang usai melakukan perjalanan keluar kota, tapi kondisi kesehatannya tidak mengalami masalah. Ia mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut. Tes Covid-19 hanya diperuntukkan bagi mereka yang merasa sakit setelah mudik. “Sepanjang dia sehat tidak masalah tapi kalau sakit dia wajib, toh sekarang kalau door to door jarak kelurahan berapa sih kecuali jarak desa di pedalaman kalau kita paling 2-3 kilo kelurahan dengan pusat kesehatan,â€ pungkasnya. (bbs/rie/kbe)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: