KARAWANG – Jelang pelaksanaan Gebyar Paten di Kecamatan Lemahabang. Pemerintah Kecamatan Lemahabang mengimbau masyarakatnya untuk mempersiapkan segala kebutuhan berkas administrasi untuk menerima pelayanan yang prima.Diketahui, kegiatan Gebyar Paten di Kecamatan Lemahabang bakal dilaksanakan pada Hari Rabu 29 Juni 2022 mendatang. Setidaknya, ada 22 jenis pelayanan yang bakal teresedia di Gebyar Paten Kecamatan Lemahabang. Mulai dari perekaman dan pencetakan E-KTP, perpanjangan SIM, bayar pajak kendaraan bermotor, BPJS ketenagakerjaan dan kesehatan, hingga pembuatan paspor bakal tersedia disana. Kasi Pelayanan Umum Kecamatan Lemahabang, Ade Saepudin mengatakan, pihaknya sudah melakukan sosialisasi ke masyarakat melalui pemerintah desa agar masyarakat dapat mempersiapkan berkas ketika akan melakukan pelayanan administrasi di Gebyar Paten Lemahabang. "Kami sudah mengimbau, kepada semua masyarakat agar mempersiapkan berkas. Jangan sampai datang ke paten tapi malah berkasnya kurang, kita antisipasi itu," kata Ade kepada KBE, Selasa (21/6) kemarin. Kata Ade, pelayanan di Gebyar Paten Kecamatan Lemahabang bakal istimewa. Selain tersedia 22 jenis layanan dalam satu tempat. Dalam gebyar paten nanti, berkas administrasi yang dibutuhkan masyarakat bisa beres dalam satu hari. Tentunya dengan syarat-syarat yang berlaku. “Kita melayani berkas kependudukan, selain itu ada 22 jenis layanan lainnya. Istimewanya ada berkas yang bisa sehari jadi, seperti pembuatan akte yang sudah online,†jelasnya. Masih kata Ade, gebyar paten merupakan bukti bahwa pemerintah ingin lebih dekat dengan masyarakat. Selain itu animo masyarakat dalam agenda tersebut bisa dibilang tinggi, dikarenakan ingin melihat pemimpin mereka sekaligus baru diadakan kembali setelah dua tahun berhenti karena pandemi. “Warga kami ingin tatap muka langsung dengan Ibu Bupati dan Wakil Bupati, disamping itu mereka tentu saja ingin menyampaikan aspirasinya,†tandasnya. (Rul/Wyd)
Datang ke Gebyar Paten Persyaratan Harus Lengkap
Selasa 21-06-2022,05:08 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :