Kecelakaan di Bawah Tol Layang, 1 Tewas Terkapar, Beberapa Bagian Tubuhnya Berserakan

Minggu 31-10-2021,09:30 WIB
Editor : redaksimetro01

KECELAKAAN lalu lintas kembali terjadi. Kali ini di Jalan Andi Pangeran Pettarani, Makassar, Sabtu malam (30/10/2021). Dalam rekaman video amatir yang diterima, korban yang belum diketahui identitasnya itu sudah dalam keadaan terkapar dan beberapa bagian tubuh berserakan di bawah tol layang Andi Pangerang Pettarani. Jasadnya pun langsung ditutupi menggunakan selembar spanduk oleh warga dan pengendara yang melintas. Polisi membenarkan peristiwa itu. “Sementara ditangani, Dek. (Lokasi kejadian) di depan Bank Papua,â€ kata Kanit Laka Lantas Polrestabes Makassar, AKP Kun Sudarwati saat dikonfirmasi. Belum diketahui kronologi peristiwa ini. Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan. Sementara jasad korban telah dievakuasi ke rumah sakit. (ishak/fajar)

Tags :
Kategori :

Terkait