Pameran yang bertajuk “Museum Mengedukasi, Memikat Imajinasi, Menjaga Warisan Sejarah Budaya dan Seni” ini diharapkan oleh Dani Ramdan bisa membuat masyarakat lebih peduli, memahami, dan mengetahui terhadap keberadaan museum perjuangan digital.
“Dalam rangka pameran ini tentu diharapkan masyarakat bisa lebih peduli, memahami terhadap keberadaan museum,” terangnya.
Ia menuturkan dengan hadirnya museum bukan semata-mata sebagai sarana edukasi maupun wisata sejarah, namun di samping itu ada segi ekonomi yang bisa dibangkitkan dan diberdayakan.
“Bukan hanya sarana pembelajaran tapi bisa dari segi ekonomi di UMKM, pengunjung bisa menikmati makanan yang disajikan khas masing-masing kecamatan,” tuturnya.
Pihaknya akan terus melengkapi baik dari sarana pra sarana, koleksi, dan benda-benda bersejarah lainnya untuk dipresentasikan sebagai bentuk inovasi dan kreativitas sehingga koleksinya terus berkembang dan relevan.
“Akan terus dilengkapi semuanya sedang kita akurasi juga supaya lebih cepat implementasinya, semoga museum ini lebih berkembang dan diminati masyarakat.” ucapnya.
Sementara itu, menurut Kepala Disbudpora Kabupaten Bekasi, Iman Nugraha menyampaikan kemeriahan pameran museum di tahun kedua akan terus berlanjut dan menjadi agenda tahunan yang diperingati.