POLISI mengamankan dua orang yang didapati membawa puluhan senjata tajam di Jalan Tamangapa Raya, Makassar. Masing-masing pemuda itu berinisial MIT (19) dan MR (20). Mereka diamankan saat hendak menghadiri acara pemilihan ketua di sebuah organisasi di Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar menggunakan sepeda motor. Bukannya sampai di tujuan dengan selamat, dua sekawan ini justru terjaring razia petugas dan berhasil mencegat mereka dan ditemukan puluhan senjata tajam berupa anak panah. “Kami temukan 28 buah anak panah beserta pelontarnya. Ada juga sebilah badik diamankan,†kata Kapolsek Manggala, Kompol Edhy Supriadi, Sabtu (21/7/8/2021). Perwira polisi satu melati ini pun menduga, pemuda tersebut diduga akan melakukan perbuatan rusuh saat pemilihan ketua yang ia maksud tengah berlangsung. Tak hanya itu saja. Polisi bersenjata ini juga menemukan tiga biji obat terlarang. Obat itu ia miliki tanpa ada resep dari dokter. “Ada juga tiga biji obat daftar G di saku celana pemuda itu. Semua barang bukti dan dua pelaku ini kami amankan,†terang Kompol Edhy. Saat ini, kedua pelaku masih berada di Mapolsek Manggala untuk diproses hukum. Termasuk mendalami peran mereka yang diduga kerap melakukan aksi tawuran di Makassar. (kbe/fjr)
Bakal Berbuat Rusuh, 2 Pemuda Diamankan Polisi
Sabtu 21-08-2021,03:46 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :