Sementara itu, Ketua Cipta Pesona Desa Ahmad Fathoni mengucapkan terimakasih kepada PT Eigerindo MPI yang telah berpartisipasi dalam menjaga lingkungan dan melestarikan bumi dengan melakukan penanaman mangrove.
"Kami sangat berterimakasih dengan penanaman 10.000 pohon mangrove ini. Semoga kegiatan ini dapat dilakukan secara berkelanjutan demi menjaga lingkungan hidup di bumi kita," kata Ahmad.
Ia menuturkan, keberadaan hutan mangrove sangat bermanfaat sebagai habitat hewan-hewan atau biota laut yang berada di pesisir pantai serta dapat menahan abrasi pantai. Selain itu, dengan penanaman mangrove ini dapat mengurangi emisi gas karbon dioksida.
"Mangrove merupakan salah satu tanaman yang dapat menyerap dan mengurangi karbon dioksida serta mengubahnya menjadi karbon organik, yang disimpan dalam akar, batang, daun, dan bagian lainnya," terang Ahmad.
BACA JUGA:Nonton Boukyaku Battery Episode 12 END Subtitle Indonesia
Ahmad bersama seluruh anggota Cipta Pesona Desa telah menekuni dan bekerja keras dalam mengembangkan kawasan konservasi mangrove melalui bantuan dari Pemerintah Kabupaten Karawang maupun program corporate social responsibility (CSR) dari pihak lainnya.
Kegiatan Cipta Pesona Desa meliputi penanaman hingga perawatan tanaman mangrove. Sebagai bentuk keseriusan untuk mengelola kawasan konservasi mangrove, Cipta Pesona Desa juga memiliki program persemaian bibit mangrove bersama PT. Pupuk Indonesia Holding Company dengan nama 'Bengkel Mangrove Indonesia'.
"Hingga saat ini, jumlah mangrove sudah mencapai angka 1,4 juta pohon. Tentu, dengan adanya penanaman dari PT Eigerindo MPI bisa menambah jumlah pohon mangrove di pesisir pantai ini," ujar Ahmad.
Ia berharap kawasan konservasi mangrove ini dapat menjadi Mangrove Center di Kabupaten Karawang.
"Kami sangat terbuka kepada perusahaan yang akan membuat program CSR di bidang lingkungan. Kami juga berkomitmen untuk memelihara dan memberikan garansi selama satu tahun," ungkap Ahmad. (Siska)