Belum Banyak Yang Tau, Apa Itu Love Language dan Pshycal Tauch, Simak Tanda dan Ciri-Cirinya?

Sabtu 03-08-2024,16:35 WIB
Reporter : Rizsa
Editor : Rizsa

Belakangan ini, Bahasa cinta atau Love Languange tengah popular dan ramai dibahas di media sosial. Tapi apakah kamu tahu apa makna dari Bahasa cinta tersebut?

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID- Ramai dibicarakan public terutama saat membahas soal kisah asmara. Apa kamu tau makna dari love language? Meski Namanya Bahasa cinta, istilah ini bukan hanya membahas akan Bahasa yang digunakan dalam menggambarkan rasa cinta, Tapi lebih daripada itu.

Setiap orang punya cara yang berbeda dalam mengekspresikan rasa cinta dan sayang kepada orang yang terkasih. Hal ini didasari oleh sejumlah faktor seperti interpretasi pribadi mereka terhadap perasaan, lingkungan, atau faktor lainnya.

Jadi, apa sebenarnya yang dimaksud dengan bahasa cinta itu? Sebelum kita membahas lebih jauh, apakah makna dari istilah love language tersebut? Jika belum, simak informasinya berikut ini

Pengertian Love Language “Bahasa Cinta”

Love language adalah cara menyampaikan dan menyalurkan rasa sayang kita kepada orang lain. Love language pertama kali dikenalkan pada tahun 1992 dalam buku yang berjudul The Five Love Language : How to Express Heartfelt Commitment to Your Mate buatan Gary Chapman. Dalam bukunya, Gery mengungkapkan jika terdapat

physical touch (sentuhan fisik) quality time (waktu yang berkualitas) acts of service (pelayanan) words of affirmation (kata-kata penegasan) giving gifts (memberi hadiah).

Istilah bahasa cinta dan berbagai jenisnya berasal dari Gary Chapman, seorang konselor pernikahan dan keluarga. Selama 30 tahun, dia mengamati adanya pola yang sama dari keluhan klien-kliennya. Kelima bahasa cinta ini berbeda bagi setiap individu, dan bukan berarti seseorang hanya memiliki satu jenis saja. Dari ke 5 jenis ungkapan cinta tersebut, artikel ini akan membahas “Physical Touch” atau sentuhan fisik.

Apa itu Physical Touch?

Secara harfiah, sentuhan fisik berarti sentuhan ke badan fisik secara langsung. Sentuhan fisik adalah merupakan bentuk dari bahasa cinta yang diungkapkan melalui kedekatan dan kontak fisik. Individu yang memiliki bahasa cinta ini cenderung lebih nyaman mengekspresikan cinta mereka melalui sentuhan daripada menggunakan kata-kata romantic atau memberikan hadiah.

Namun perlu diingat, sentuhan fisik dari bahasa cinta tidak selalu berhubungan dengan hubungan seksual antar pasangan. Sentuhan fisik punya beragam jenis dan bentuk. Ada banyak bentuk sentuhan fisik lainnya yang bisa dilakukan dengan pasangan, seperti berpelukan, berpegangan tangan saat berjalan-jalan, atau mengelus kepala Ketika gemas.

Tapi, ada satu hal yang harus kamu ketahui, bahwa tidak semua bentuk sentuhan fisik termasuk dalam bahasa cinta. Kamu perlu mengenali lebih jauh jenis sentuhan yang termasuk dalam bahasa cinta ini dan yang tidak.

Ciri-Ciri Physical Touch yang Termasuk Love Language

Physical Touch atau sentuhan fisik merupakan bagian dari bahasa cinta jika dilakukan dengan persetujuan (consent). Persetujuan adalah izin atau persetujuan dari kedua belah pihak untuk melakukan sentuhan fisik. Jika salah satu pihak tidak setuju atau menolak, maka ini bukan bagian dari Bahasa cinta. Tapi justru paksaan dan kekerasan. Berikut ini adalah ciri-ciri sentuhan fisik sebagai kekasih

  1. Adanya hubungan positif yang terbentuk melalui sentuhan fisik, baik dalam bentuk sentuhan non-seksual maupun seksual
  2. Kamu merasa dicintai dan disayangi ketika menerima sentuhan fisik tersebut.
  3. Kamu merasa lebih nyaman dan rileks saat melakukan sentuhan fisik.
  4. Kamu lebih suka berada dalam hubungan yang penuh dengan sentuhan, seperti berpelukan, merangkul, atau menggenggam tangan
  5. Setuhann fisik darinya membuatmu bahagian dan nyaman saat bersamanya

Physical touch, atau sentuhan fisik, adalah bentuk komunikasi non-verbal yang melibatkan kontak fisik antara individu. Sentuhan fisik bisa berupa pelukan, tepukan di punggung, jabat tangan, atau bahkan sentuhan ringan di lengan. Ini adalah salah satu dari lima bahasa cinta yang diidentifikasi oleh Dr. Gary Chapman dalam bukunya "The Five Love Languages."

Sentuhan fisik dapat berfungsi sebagai cara untuk mengekspresikan kasih sayang, dukungan, dan cinta. Banyak orang merasa lebih dekat dan dihargai ketika mereka menerima sentuhan fisik dari orang yang mereka sayangi. Ini juga dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan rasa aman serta kebahagiaan. Namun, penting untuk diingat bahwa tingkat kenyamanan dengan sentuhan fisik berbeda untuk setiap orang, jadi selalu penting untuk memperhatikan batasan dan preferensi individu.

Tanda-tanda Bawa Love Language kamu adalah Physical Touch

Jika sentuhan fisik bukan bahasa cinta kamu, jangan dipaksakan untuk melakukannya. Fokuslah pada bahasa cinta yang memang kamu miliki. Berikut adalah tanda-tanda yang menunjukkan bahwa sentuhan fisik mungkin merupakan bahasa cinta kamu:

1.        Kamu merasa kesepian atau tidak terhubung jika tidak menerima cukup sentuhan dari pasangan.

 

2.        Kamu merasa disayangi dan bahagia ketika pasangan menyentuh atau mencium kamu.

 

3.        Kamu menganggap dirimu sebagai orang yang suka menunjukkan perasaan melalui sentuhan fisik.

 

4.        Kamu senang menunjukkan kemesraan dengan sentuhan fisik di tempat umum, yang dikenal sebagai Public Display of Affection (PDA).

 

5.        Kamu tidak perlu mendengar "aku mencintai" berkali-kali untuk merasa dicintai; cukup dengan pelukan atau ciuman dari pasangan.

 

6.        Pelukan yang lama dan hangat membuat Anda merasa bahwa pasangan benar-benar peduli pada Anda.

 

7.        Ketika stres, kamu merasa tenang jika pasangan melakukan kontak fisik seperti mengelus kepala atau mengusap bahu.

 

Kategori :