BEKASI – Pria berinisial BF ditangkap polisi karena melakukan pelecehan terhadap Al Quran. Dia berulah dengan tempel alat kelamin ke lembaran kitab suci tersebut. Aksi pria tersebut viral di media sosial dan beredar di Whats App. Nampak awalnya dia mengarahkan kamera ke wajah. Kemudian, pria tersebut membuka resleting celana dan mengeluarkan kemaluannya. Aksinya diteruskan dengan menempelkannya ke Al Quran. Namun bila dilihat dengan seksama, lembaran tersebut sepertinya adalah Surat Yasin. Dalam beberapa lembaran yang terlihat, nampak ada terjemahan bahasa Indonesia dan tulisan latin. Video tersebut tentu saja membuat geram dan resah masyarakat, sehingga pria berinisial BF itu kemudian dilaporkan kepolisi. BF kini telah ditangkap. Dikutip dari laporan Polres Metro Bekasi, pelaku telah diamankan di polres untuk dilakukan pemeriksaan. Adapun penangkapan telah dilakukan pada Jumat malam (26/11/2021). Pelaku kini belum ditetapkan menjadi tersangka, karena masih pendalaman dan pemeriksaan. Proses penangkapan BF juga dibagikan di media sosial. Dia diciduk dari kawasan Rawalumbu, Kota Bekasi, Jawa Barat. (bbs/rc/kbe)
Diciduk di Kawasan Rawalumbu, Pria yang Tempel Kelamin ke Al Quran Ditangkap, Nih Orangnya
Minggu 28-11-2021,01:31 WIB
Editor : redaksimetro01
Kategori :