KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karawang, melalui Bidang Pemuda dan Olahraga (Bidpora) melakukan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Karawang, di Kantor Bidpora, Kamis (24/10/2024).
Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga, Heri Suryana, didampingi Ketua Tim Pemuda dan Olahraga, Sri Wahyu Susanti, mengatakan, monev yang dilaksanakan yaitu terkait laporan pertanggungjawaban (LPJ) KONI tahap satu dan persyaratan pencairan tahap dua.
"Terkait pengawasan dan monitoring realisasi penggunaan anggaran tahap satu, tentunya Disdikpora mengimbau harus sesuai RKA DPA pengajuan proposal tahap satu. Jika ada kegiatan yang tidak sesuai atau tidak dilaksanakan, maka harus dipertanggungjawabkan sesuai aturan yang berlaku," ujar Heri, Kamis (24/10/2024).
BACA JUGA:Tingkatkan Pemahaman ASN Terkait Netralitas, Bawaslu Karawang Gelar Rakor dan Sosialisasi Pengawasan
BACA JUGA:DPRD Jabar Dorong Disparbud Inventarisasi Cagar Budaya yang Berpotensi Rusak
"Sedangkan untuk pencairan tahap dua, tentunya harus terlebih dahulu memenuhi persyaratan regulasi yang ditentukan oleh pihak berwenang melalui lembaga dan instansi terkait," sambungnya.
Heri menjelaskan, Bidpora melaksanakan monev sesuai dengan tahapan program kerja, sebagai bentuk pengawasan kepada organisasi mitra agar tepat sasaran dan menghasilkan output dan outcome secara optimal.
"Monev yang dilakukan oleh Bidpora harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya oleh organisasi mitra dalam hal ini KONI Karawang, sehingga tidak terjadi pelanggaran hukum yang akan merugikan negara," tegasnya.
Lebih lanjut Heri berharap, KONI Karawang dapat melaksanakan program kerja secara maksimal sehingga dapat melahirkan prestasi yang lebih baik di Kabupaten Karawang.
BACA JUGA:DPKP Karawang Beri Penjelasan Terkait Ribuan Tikus Serang Pemukiman Warga
BACA JUGA:Tanggal rilis dan tempat Loner Life in Another World Episode 6 Sub Indo
"Secara keseluruhan program kerja KONI harus dapat dipertanggungjawabkan, benar secara administratif dan optimal secara prestasi," pungkasnya. (ayi)