KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Galaxy Z Fold6 memberikan value penggunaan device yang lebih impresif berkat kehadiran S Pen yang mendukung setiap operasional device ini. Aksesori S Pen dirancang untuk menjadi pensil pintar yang memiliki kemampuan lebih dari alat tulis biasa pada device, sehingga dapat mendukung produktivitas, kreativitas, dan mobile experience yang mengesankan.
S Pen kini dapat dimanfaatkan lebih luas oleh pengguna, menjadikannya perpaduan yang sempurna untuk Galaxy Z Fold6. Banyak shortcut yang bisa dimanfaatkan sehingga membuat berbagai aktivitas menggunakan hp lipat jadi lebih seamless. Misal, kamu jadi bisa memunculkan Samsung Notes saat sedang memutar video untuk mengambil catatan, merapikan dan menulis memo dengan sangat cepat, bahkan bisa menjadi kaca pembesar ke display Galaxy Z Fold6 kamu.
“Galaxy Z Fold6 dengan S Pen bukan cuma membuat pengalaman menggunakan perangkat jadi lebih fleksibel, tetapi juga menciptakan cara baru untuk bekerja, belajar, dan berkreasi. Dari mencatat saat menonton video hingga menggunakan fitur kaca pembesar untuk detail kecil, S Pen seolah bisa menjadi alat bantu utama bagi kita dan mengubah cara kita menggunakan teknologi itu sendiri. Banyak shortcut yang memudahkan pengalaman pengguna tidak bisa dirasakan di perangkat lainnya sehingga membuat perpaduan ini menjadi lebih powerful,” kata Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
Penasaran bagaimana S Pen dan Galaxy Z Fold kamu jadi powerful dengan mengaktifkan dan memanfaatkan berbagai shortcut? Ini dia beberapa tipsnya!
BACA JUGA:Sangat Dipengaruhi Pilihan Probowo dan Jokowi, Ridwan Kamil Bisa Menang 1 Putaran
BACA JUGA:Survei Disway; Elektabilitas RK-Siswono 44%, Ungguli Pramono 40%
Buka tutup notes saat memutar video secara fullscreen dengan cepat
S Pen memang ditujukan untuk menjadi aksesori pelengkap utama yang membuat pengalaman mencatat menjadi lebih seamless dan mudah untuk dilakukan.
Kelebihan ini tentu sangat cocok untuk digunakan pada device Galaxy Z Fold6 yang memiliki layar lapang sehingga kamu memiliki banyak ruang untuk memaksimalkan kebiasaan mencatat di handphone tersebut saat sedang melakukan berbagai aktivitas atau multitasking.
Biasanya, kamu akan membutuhkan catatan saat sedang memutar video. Misal saat ingin menulis resep makanan dari video yang ditampilkan atau informasi-informasi lain yang sedang didalami. Tapi kamu tidak bisa memunculkan aplikasi pencatat seperti Samsung Notes saat sedang menonton video dengan tampilan fullscreen di device, kamu harus membagi layar dengan menutup tampilan layar penuh tersebut.
Dan untuk menyalakannya juga kamu harus Taskbaratau Edge Panel. Beda rasanya jika memakai S Pen, kamu bisa lebih seamless memunculkan tampilan notes cukup dengan memencet tombol yang ada di S Pen dan mengarahkannya ke layar. Untuk cara lengkapnya, kamu bisa mengikuti langkah berikut ini:
BACA JUGA:Aksi Unik Aep Syaepulloh Naik RX King Ke Kampanye Akbar, Bikin Warga Karawang Histeris
1. Putar video dalam mode fullscreen