Siswa SMAN 2 Cibitung Laporkan Pungli di Sekolahnya, Per Siswa Dimintai Hingga Rp1-2,5 Juta Kalau Ingin Ujian

Kamis 05-12-2024,12:50 WIB
Reporter : Risky Pangestu
Editor : Ilham Prayogi

KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - SMA Negeri 2 Cibitung, Kabupaten Bekasi, diduga lakukan pungutan liar atau pungli kepada para siswanya. 

Seorang siswa SMAN 2 Cibitung, Kabupaten Bekasi, melaporkan dugaan pungli di sekolah tersebut ke pegiat media sosial @brorondm. 

Diduga pihak sekolah melalui Komite Sekolah mewajibkan para siswa membayar uang Rp1-2,5 juta untuk perbaikan sarana dan prasarana. 

Dikutip dari akun Instagram @brorondm, pelaku mengaku sebagai siswa SMAN 2 Cibitung. Pungli ini bermula saat seluruh orang tua siswa mendapat undangan dari Komite Sekolah SMAN 2 Cibitung untuk melakukan sosialisasi. 

BACA JUGA:Aset Pemda di Babelan Kota Kalah Gugatan, DPRD Usulkan Bentuk Satgas

BACA JUGA:Longsor di Sukaresmi Cikarang Selatan Meluas, Keselamatan Warga Makin Terancam

Namun, sesampainya di sekolah, para orang tua justru disodorkan secarik kertas yang berisi agar orang tua siswa menulis nominal uang untuk pembangunan sarana prasarana sekolah seperti pembangunan pagar dan lain-lain. 

Pelapor mengaku keberatan dengan pungutan yang diminta Komite Sekolah tersebut. Apalagi, pada saat ujian semester yang tengah berlangsung ini, siswa yang belum membayar tidak diberikan kartu ujian. 

Siswa yang belum membayar uang pungutan tersebut diwajibkan setiap hari mengambil kartu ujian sementara. 

Mendapat laporan ini pemilik akun @brorondm yakni,Ronald Sinaga mengatakan telah mengirim tim untuk melakukan klarifikasi ke sekolah tersebut. 

"Untuk pelapor yang saya sebut Anak Cibitung, jangan takut jika ada intimidasi dari sekolah. Banyak teman-teman pengacara sudah siap untuk membantu kalian," ucapnya. 

BACA JUGA:Ketua PKS Karawang Budiwanto: Pilkada 2024 adalah Kemenangan Masyarakat Karawang

BACA JUGA:Nonton Kamen Rider Gotchard: The Future Daybreak (2024) sub Indonesia

Hingga berita ini diterbitkan Karawangbekasi.disway.id pihak sekolah belum bisa dikonfirmasi. (Iky)

Kategori :