Wawancara Eksklusif: Hari – Ketua IMI Karawang Sebagai Ketua IMI Karawang, Hari melihat Deck On The Bunker Vol. 3 sebagai momentum penting untuk memperkuat sinergi antara dunia otomotif dan industri hospitality.
“Event ini luar biasa karena menghadirkan nilai yang lebih dari sekadar kompetisi. Ada edukasi, ada kolaborasi, dan ada ruang apresiasi bagi komunitas motor. Saya melihat Brits Hotel Karawang memahami bahwa kultur otomotif adalah bagian dari gaya hidup masyarakat modern — dan mereka berhasil mengemasnya dengan cara yang elegan,” tutur Hari.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa peran hotel seperti Brits sangat strategis dalam membangun budaya otomotif yang positif.
“IMI selalu mendorong agar kegiatan otomotif tak hanya fokus pada kecepatan, tapi juga pada kreativitas dan tanggung jawab sosial. Brits Hotel telah membuka jalan — dengan menyediakan ruang, dukungan, dan wadah yang profesional. Inilah bentuk kolaborasi yang harus dicontoh di daerah lain,” jelasnya.
Hari juga berharap agar Deck On The Bunker menjadi agenda tahunan yang mendapat dukungan lebih luas dari komunitas otomotif nasional.
“Saya yakin DOTB bisa menjadi ikon baru di Karawang. Dengan dukungan komunitas, pemerintah, dan pihak hotel, event ini bisa menjadi destinasi kreatif otomotif terbesar di Jawa Barat,” tutupnya.
Lomba Foto Motor Kustom: menangkap jiwa kustom
Selain lomba motor custom, DOTB Vol. 3 menampilkan lomba fotografi motor kustom yang memancing kreativitas visual. Juri foto adalah figur penting di komunitas fotografi: Adrian Prima dan Angga Ardian (pengurus Karawang Photographer Community), serta perwakilan Disparbud, Adhitya (Kabid Ekraf) dan Bogie (Kabid Pemasaran).
“Foto terbaik merekam narasi—tentang pembuat, pemilik, dan kultur yang membentuk motor itu,” kata Angga Ardian dari pengurus Karawang Photographer community Acara Deck On The Bunker kali ini seru sekali, dengan konsep culture motor kostum atau bangun ulang motor menjadi bentuk yang berbeda dari pabrikannya, ditambah dengan adanya kontest motor dan fotografi yang bikin semangat pelaku di industrinya untuk menjadikan semakin kreatif mngeluarkan ide - ide industri kreatif di Karawang bener" Jawara dan siap dikenal dan di akui karyanya,
yang paling luar biasa adalah brits hotel sebagai penyelenggara yang luar biasa bisa rangkul komunitas motor dan fotografi untuk meramaikan acara tersebut Ajang ini sekaligus mendatangkan traffic visual yang amplifies brand Brits melalui unggahan peserta dan jurnalis.
Brand Awareness