438 KPM di Jayamulya Menerima Bansos BLT Migor

438 KPM di Jayamulya Menerima Bansos BLT Migor

METRO CIKARANG - Pemerintah Desa Jaya mulya, Kecamatan Serang Baru, salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) miyak goreng (migor) dan BPNT sembako kepada 438 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), di aula kantor desa setempat, Selasa (19/04/2022). Untuk mendapatkan bantuan tersebut para Keluarga Penerimaan Manfaat (KPM) yang terdata sebagai penerima bantuan non tunai (BPNT)di wajibkan memperlihatkan surat undangan dari pihak desa.Penyaluran BLT migor ini dilakukan oleh PT. Pos Indonesia bekerjasama dengan pemerintahan desa dan TKSK. Dalam penyaluran bantuan tersebut masing masing KPM mendapatkan BLT Minyak Goreng sebesar 300 ribu rupiah untuk tiga bulan. Sedangkan untuk BPNT Sembako sebesar 200 ribu rupiah untuk bulan. Sehingga total manfaat yang diterima sebanyak 500 ribu rupiah per KPM. Kades jayamulya Asep Gunawan yang di wakili oleh Yayat Nurhidayat kasi kesejahteraan mengatakan, penyaluran BLT ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dan menjaga daya beli masyarakat terutama yang berkaitan kebutuhan pangan sehari-hari seperti kebutuhan minyak goreng. "Dikarenakan kebutuhan sehari-hari seperti minyak goreng harga meningkat, kami dari pihak pemdes jayamulya bersama PT Pos Indonesia langsung mendistribusikan bantuan tersebut terhdap 438 warga Desa jayamulya" ujar Yayat, kepada awak media. Ia pun berpesan kepada para KPM yang menerima bantuan BLT dan BPNT ini dapat di manfaatkan dengan baik untuk keperluan dapur, sesuai dengan arahan pemerintah pusat. "Belanjakan uang tersebut sesuai peruntukanya yaitu untuk sembako, jangan dibelikan yang lainnya, apalagi untuk foya-foya," bilang dia. Sementara itu, salah satu Warga masyarakat Desa jayamulya Eti Nurhayati warga rt 012/006, mengaku sangat terbantu dengan adanya program ini, seperti BLT minyak goreng dan BPNT sembako tersebut. "Saya sangat berterimakasih, kepada pemerintah yang telah membagikan bantuan ini, insya Allah akan saya pergunakan untuk membeli minyak goreng dan sembako, Alhamdulillah saya dapat 500 ribu rupiah," pungkasnya. (mil/ygi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: