9 Atlet NPCI Bekasi Bela Indonesia Dalam Ajang ASEAN Para Games 2022
KABUPATEN BEKASI - Sebanyak sembilan atlet Nasional Paralimpik Commite of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi berjuang mewakili Indonesia pada gelaran ASEAN Para Games 2022. Rangkaian pertandingan mulai berlangsung dari 30 Juli hingga 6 Agustus 2022 di Solo, Jawa Tengah. Koordinator atlet NPCI Kabupaten Bekasi, Rudi Hartono mengatakan, sembilan atlet tersebut terdiri dari dua atlet dari cabang olahraga (cabor) atletik yaitu Sutarno dan Mery Osmon, bulutangkis (Bambang Usyan). Kemudian, renang (Kanta Wijaya dan Aldi Tri Septian), goal ball (Arnes), voli duduk (Nesa Kristanto), angkat berat (Titin), dan menembak (Ira Wiranda). "Setelah serangkaian seleksi, 9 atlet NPCI Kabupaten Bekasi mewakili Indonesia. Semuanya sudah bertolak ke Solo, mohon doa, semoga bisa meraih target Indonesia untuk meraih juara umum," ujar Rudi. Baca Juga : Jelang Peparprov NPCI Kabupaten Bekasi Data Atlet Andalan Sebelumnya, jelas Rudi, para atlet masuk Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas) NPCI Pusat pada Mei 2022. Latihan dilakukan hingga mendekati perhelatan dari 30 Juli hingga 7 Agustus 2022. "Saat ini para atlet sudah menjalani pra pertandingan. Pelatnas sudah dijalani, Semuanya, ditarget bisa meraih medali emas untuk Indonesia," harapnya. Rudi menambahkan, secara kesiapan para atlet tidak pernah berhenti berlatih. Sebelumnya para atlet tersebut sudah mengukir prestasi di Pekan Olahraga Paralimpik Nasional (Peparnas) Papua 2021 mewakili Jawa Barat. "Setelah Peparnas, langsung Pelatnas. Saya berharap bisa memberi prestasi untuk Indonesia di Asian Para Games 2022. Kita berharap besar, atlet kita bisa mencapai target yang ditetapkan," ucapnya. Pemerintah Kabupaten Bekasi dikabarkan akan menyambangi atlet Kabupaten Bekasi yang saat ini tengah berada di tiap venue pertandingan di Solo untuk memberikan dukungan. "Iya, Pak Pj Bupati didampingi Disbudpora kabarnya akan mensupport langsung. Semoga menjadi motivasi besar buat para atlet," katanya. (mil)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: