Usai Divaksin, Mak Asti Kaget Dapat Hadiah Sepeda Motor
KARAWANG - Tangis haru Mak Asti (60) pecah, saat sekelompok pria berseragam polisi mendatangi rumahnya, Jumat, (31/12) kemarin. Dia tak menyangka, jika nomor undian 00807 yang ia pegang adalah nomor yang berhak membawa hadiah utama satu unit sepeda motor dari Polres Karawang. Sehari jelang pergantian tahun 2022, Polsek Cilamaya yang masuk zona tiga dalam program vaksin presisi Polres Karawang. Melakukan pengundian door prize bagi warga yang ikut program vaksinasi di Poles Cilamaya. Tak tanggung-tanggung, hadiah yang disiapkan Polsek Cilamaya dalam program itu sangat melimpah. Dianataranya, paket sembako, 40 box hadiah special, 5 SIM C, 5 SIM A, dan hadiah utama satu unit sepeda motor. Kapolsek Cilamaya AKP Edi Sunardi mengatakan, program vaksin presisi di zona tiga diikuti oleh warga dari lima kecamatan. Diantaranya, Kecamatan Cilamaya Wetan, Cilamaya Kulon, Telagasari, Lemahabang, dan Tempuran. Ada pun bertindak sebagai vaksinatir adalah Puskesmas Cilamaya dan Puskesmas Sukatani. “Acara ini dalam rangka mendukung gagasan dan inovasi Pak Kapolres, serta memotivasi masyarakat agar mau divaksin,†kata Edi Sunardi, saat diwawancarai KBE, Sabtu (1/1/2022). Dari sekitar 714 orang yang telah divaksin dan mendapat nomor undian. Ternyata, kata Edi, hadiah utama satu unit sepeda motor jatuh kepada Mak Asti (60) warga Desa Cikuntul, Kecamatan Tempuran. Edi menjelsakan, saat pengundian hadiah dimulai, Mak Asti sudah tak berada di lingkungan Polsek Cilamaya. Meski pun begitu, hadiah utama tersebut tetap menjadi hak Mak Asti. Bermodal data dari kartu vaksin, Polsek Cilamaya berkoordinasi dengan Polsek Tempuran untuk menjemput Mak Asti kembali ke lokasi vaksinasi. “Setelah 20 menit kami menunggu, akhirnya Mak Asti datang dan kita serahkan hadiahnya satu unit sepeda motor,†kata Edi. Ditempat yang sama Kapolsek Tempuran, AKP Rigel Suhakso mengaungkapkan, sesaat setelah mendapat kabar dari Polsek Cilamaya bahwa warganya menang undian. Dirinya langsung terjun langsung mencari keberadaan Mak Asti di Desa Cikuntul. Namun, belum sempat bergegas meninggalkan Polsek Tempuran. Mak Asti yang diantar tetangganya sudah tiba di Mapolsek Tempuran. Tak butuh waktu lama, Kapolsek Tempuran bersama jajarannya langsung memboyong Mak Asti ke Polsek Cilamaya. Selama perjalanan, Rigel mengaku terharu melihat ekspresi bahagia dan isak tangis dari Mak Asti. “Saya sangat bangga dan ikut senang masyarakat saya yang menang, bisa dilihat sendiri kebahagiaan yang Ema Asti rasakan sekarang itu sama persis ketika di dalam mobil ketika perjalanan,†kata Rigel. Sesampainya di Polsek Cilamaya, Mak Asti didamping jajaran Polsek Tempuran. Menerima serah terima kunci sepeda motor hadiah door prize dari Polsek Cilamaya. Secara simbolis, kunci motor itu diserahkan langsung oleh Kapolsek Cilamaya, AKP Edi Sunardi kepada Mak Asti. “Alhamdulillah, terima kasih Pak Polisi, terima kasih ya pak, terima kasih,†ucap Mak Asti berulang-ulang sambil berlinang air mata. Saat ditanya hadiah motor itu akan digunakan untuk apa, Mak Asti dengan penuh haru mengucapkan jika motor tersebut ingin ia persembahkan untuk anaknya. “Motor ini untuk anak saya pak,†kata Mak Asti kepada polisi. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: