Puskesmas Tempuran Genjot Target Vaksinasi BIAN

Puskesmas Tempuran Genjot Target Vaksinasi BIAN

KARAWANG - Puskesmas Tempuran dalam melaksanakan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) baru mencapai 64% dari target 98% yang ditargetkan oleh dinas kesehatan yang sudah dilaksanakan 1-20 Agustus. Sementara untuk Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) lebih cepat tercapai serapannya. “Untuk sampai sekarang terakhir sudah mencapai 64%, target sendiri dinkes 98%â€ ucap Kepala Puskesmas Tempuran, H Anwar Sanusi saat dihubungi KBE, Kamis (25/8) kemarin. Ia menjelaskan, kendala di lapangan disebabkan masih banyak anak yang di bawah umur 5 tahun atau sasaran imunisasi terkadang tidak ada di lokasi disebabkan pergi ke luar kota ataupun tidak mau ikut program BIAN. Makanya pihaknya berharap peran besar orang tua dan para kepala desa beserta perangkat juga ikut melakukan edukasi anaknya bahwa imunisasi itu sangat penting untuk mencegah datangnya penyakit. “Kalau koordinasi sudah di sampaikan, pada saat pelaksanaan sasaran yang tidak mau BIAN banyak faktor, ada yang di luar kota, ada yang tidak mau, Intinya kesadaran orang tua juga harus hadir,â€ katanya. Untuk meningkatkan capaian BIAN pihaknya akan melaksanakan sweeping kembali ke lokasi lokasi. Sementara untuk BIAS untuk anak SD yang baru masuk capaian tinggi, bahkan bisa sampai sesuai dengan target. “Intinya untuk meningkatkan pencapaian kita akan melaksanakan sweping ke lokasi lagi untuk BIAN. Kita hari ini baru selesai BIAS ke sekolah alhamdulillah capaian tinggi, kayanya bisa lebih cepat tercapai target,â€ (rul/wyd)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: