Kenapa Bayi Tidak Mau Tidur Siang?, Ini Penyebabnya

Kenapa Bayi Tidak Mau Tidur Siang?, Ini Penyebabnya

BAYI membutuhkan tidur supaya bisa tumbuh dan berkembang dengan baik. Ya Moms, meski begitu kebutuhan tidur bayi berbeda-beda. Ada bayi yang memang membutuhkan tidur lebih lama atau sedikit dari bayi lainnya dan ada pula yang tidur lebih sering. Apalagi, seiring bertambahnya usia, bayi biasanya akan kurang tidur di siang hari dan bisa terjaga lebih lama. Ditambah jika bayi sudah makan dan mencapai tonggak perkembangan baru seperti merangkak atau berjalan. Walaupun sudah jarang tidur siang, bayi yang berusia 6 hingga 12 bulan masih membutuhkan tidur hingga 6 jam sehari. Setelah berusia 12 bulan hingga 24 bulan, kebutuhan tidur siang bayi pun berkurang hingga 4 jam sehari. Namun, beberapa bayi mungkin mulai menolak tidur siang. Apa penyebabnya, ya? Yuk, simak penjelasan lengkap di bawah ini, Moms. Beberapa Penyebab Bayi Tidak Mau Tidur Siang 1. Tidak Lelah Biasanya bayi yang kelelahan cenderung mudah tertidur. Namun, merangsang aktivitas sebelum tidur siang dan tidur malam yang berlebihan dapat mencegah bayi merasa lelah, sehingga menyulitkan mereka untuk tidur siang. 2. Terlalu Lelah Bayi yang terlalu lelah mungkin sering menjadi hiperaktif dan juga rewel, sehingga sulit bagi orang tua untuk menenangkan mereka untuk tidur. Untuk mencegahnya, Anda perlu membuat rutinitas sebelum tidur siang yang teratur sehingga mencegah kelelahan berlebihan pada bayi. 3. Banyak Gangguan Suara yang bising, cahaya yang terlalu terang, kehadiran banyak orang di dalam ruangan, dan gangguan lainnya dapat membuat bayi tidak mau tidur siang. 4. Kelaparan Raising Children melansir, biasanya jika bayi lapar, mungkin dia akan menangis meminta makanan sehingga tidak ingin tidur siang. Jadi lebih baik berikan dulu makanan kepada si kecil sebelum menidurkannya. 5. Popok Basah atau Kotor Bayi bisa sangat tidak nyaman dengan popok basah atau kotor, jadi tak heran jika si kecil menolak untuk tidur siang sebelum popoknya diganti. 6. Tumbuh Gigi Bayi mungkin tidak mau tidur siang karena sedang sakit gigi atau ketidaknyamanan fisik lainnya. Biasanya bayi akan terlihat sakit, rewel, dan mungkin tidak dapat menenangkan diri saat akan tidur siang. 7. Kebiasaan Tidur Bayi yang terbiasa tidur siang di kursi bayi, ayunan, atau stroller, mungkin jadi tidak nyaman untuk tidur siang di tempat lain. Apalagi jika tidak ada rutinitas sebelum tidur siang seperti mengayun, misalnya. Jadi Anda dapat secara bertahap mengubah kebiasaan tidur bayi ini agar mau tidur di tempat lain. 8. Cemas Beberapa bayi mungkin mengalami masalah tidur karena cemas dengan perpisahan, terutama jika sudah menginjak usia 6 bulan. Bayi biasanya takut berada jauh dari orang tua dan menyebabkannya tidak tidur nyenyak hingga tidak mau tidur lagi. 9. Regresi Tidur Pola tidur bayi bisa jadi tak menentu karena regresi tidur. Hal ini normal dan biasanya berlangsung sementara. Mengutip Mom Junction, kondisi ini terjadi karena kegembiraan bayi yang mencapai tonggak baru dan percepatan pertumbuhan. (bbs/kbe/kmp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: